Pj Wali Kota Pekanbaru Tinjau Stand Bazar Pangan Disketapang di Arena MTQ Ke-55 di Bukit Barisan

Pj Wali Kota Pekanbaru Tinjau Stand Bazar Pangan Disketapang di Arena MTQ Ke-55 di Bukit Barisan
Pj Wali Kota Muflihun dan Pj Sekdako Indra Pomi Nasution meninjau stand Bazar Disketapang-Puan Berseri di arena MTQ Pekanbaru Ke-55 di Jalan Bukit Barisan, Ahad (12/2/2023).

PEKANBARU (RIAUSKY.COM)- Tetap dalam upaya membantu memudahkan dan meringankan masyarakat mendapatkan kebutuhan pangan dengan kualitas baik, murah dan terjangkau, Dinas Ketahanan Pangan Kota Pekanbaru melalaui outlet Puan Berseri melaksanakan bazar pangan di stand pameran MTQ Ke-55 di Jalan Bukit Barisan Pekanbaru.

Aneka bahan kebutuhan harian masyarakat seperti beras premium, minyak goreng, gula pasir, beras merah, pulut hitam, nugget dan aneka bahan pangan kebutuhan keluarga disediakan selama berlangsungnya helat MTQ tersebut.

Dari pantauan, bazar yang dilaksanakan Disketapang semenjak Ahad (12/2/2023) pagi hari itu sudah dijejali warga yang umumnya kaum ibu yang hendak berbelanja kebutuhan rumah tangga.

Memang, harga yang disediakan untuk Bazar pangan selama berlangsungnya MTQ ini relatif lebih murah. MIsalnya, untuk beras premium SPHP bulog berat5 kilogram dijual seharga Rp45.000, kemudian gula pasir Puan Berseri seharga Rp13.500 per kilogram, Minyak goreng Minyakita kemasan 1 liter seharga Rp14.000, beras premium selais 10 kilogram Rp110.000, indomie goreng/kari ayam Rp13.000 per 6 pcs serta nugget ayam  dan otak-otak seharga Rp20.000 untuk 500 gram.

Bagi masyarakat yang berminat untuk berbelanja kebutuhan pangan keluarga sembari mengikuti MTQ, bisa mendatangi stann bazar Dinas Ketahanan Pangan setiap hari selama berlangsungnya MTQ.

Namun, di luar momen itu pun warga bisa berbelanja melalui outlet Pangan Puan Berseri yang dikelola Disketapang Pekanbaru di Jalan Cut Nyak Dhien Pekanbaru.

Dari pantauan di lapangan, bersempena pelepasan Pawai Takruf MTQ, Pj Wali KOta Pekanbaru Muflihun beserta Pj.Sekda Kota Pekanbaru Indra Pomi Nasution meninjau stand Puan Berseri yang dikelola di arena MTQ dan mengapresiasi pelaksanaan bazar pangan ini. (R03)

Listrik Indonesia

Berita Lainnya

Index