Sudah Akhir Tahun, Pembangunan USB SMP Negeri 7 Tambusai Terus Dikebut

Sudah Akhir Tahun, Pembangunan USB SMP Negeri 7 Tambusai Terus Dikebut
Tampak Bangunan SMP Negeri 7 Tambusai-Rohul yang sedang dibangun dari dana APBN 2016
TAMBUSAI (RIAUSKY.COM) - Pada tahun 2016 ini,Pemerintah Pusat melalui APBN telah mengalokasikan anggaran lebih dari Rp 2 milliar untuk pelaksanaan pembangunan Unit Sekolah Baru (USB) SMP Negeri 7 Tambusai yang berlokasi di Desa Sialang Rindang Kecamatan Tambusai Kabupaten Rokan Hulu.
 
Saat ini, Panitia Pembangunan USB SMP Negeri 7 Tambusai terus mengkebut penyelesaian pembangunan gedung sekolah tersebut di lapangan, seiring dengan semakin dekatnya batas akhir kontrak kerja yang telah ditetapkan oleh pemerintah hingga akhir tahun 2016.
 
Fasilitas sekolah yang dibangun diatas lahan seluas 2 ha tersebut adalah, pembangunan 6 ruang kelas belajar, pembangunan ruang majlis guru dan ruang kepala sekolah. Selain itu, pembangunan Mushalla, Pagar, Toilet dan Gapura juga melengkapi keberadaan fasilitas sekolah tersebut.
 
Penjelasan itu disampaikan oleh Ketua Pembangunan USB SMP Negeri 7 Tambusai H Agussalim S.Pd yang didampingi Bendahara Sarwo Prayitno S.Pd kepada Riau Sky.Com, 22 November 2016 terkait dengan pelaksanaan pembangunan Gedung SMP Negeri 7 Tambusai.
 
"Menjelang akhir tahun 2016, pembangunan Gedung SMP Negeri 7 Tambusai akan selesai dikerjakan dilapangan," papar H.Agussalim.
 
Pembangunan Gedung SMP Negeri 7 Tambusai Kabupaten Rokan Hulu dinilai perlu untuk dilaksanakan.Karena selama ini para siswa belajar di Gedung bekas Kantor Kepala Desa Sialang Rindang.
 
Jumlah siswa yang belajar saat ini sebanyak 70 orang dan sudah pernah menamatkan siswanya. (R19)

Listrik Indonesia

Berita Lainnya

Index