Peringatan Maulid Nabi di Masjid Nurul Ikhlas

HM Rais: Lima Kunci Sukses Perjuangan Nabi Muhammad SAW

HM Rais: Lima Kunci Sukses Perjuangan Nabi Muhammad SAW
Kegiatan Maulid Nabi di Bandar Sei Kijang
BANDARSEI KIJANG (RIAUSKY.COM) - Ketua Umum Ikatan Keluarga Masjid Indonesia (IKMI) Wilayah Kabupaten Pelalawan H.M.Rais,M.PdI mengajak umat Islam untuk mencontoh akhlak Baginda Rasul Nabi Besar Muhammad SWA.
 
Ajakan ini disampaikannya saat memberikan tausiyah pada peringatan Maulid Nabi besar Muhammad SAW di Masjid Nurul Ikhlas Kiyap Jaya Kecamatan Bandar Seikijang, Pelalawan, kemarin.
 
Pada kesempatan ini, Buya Kondang ini juga menyerukan para orang tua agar mendorong anak-anak (usia pelajar) untuk memberikan tambahan ilmu agama diluar sekolah.
 
"Saat ini, kondisi pergaulan generasi kita sudah sangat mengkhawatirkan. Seakan mereka tidak ada lagi memahami norma-norma kepatuhan dan kepatutan adat ketimuran,"tuturnya, kedepan ini harus kita rubah secara besama-sama.
 
Dipenutup tausiyahnya Kasi Haji dan Umrah Kamenag Pelalawan juga mengingatkan umat untuk berpedoman pada alquran dan hadist.
 
"Setidaknya, ada lima kunci sukses perjuangan Rasul. Pertama, tidak putus asa (mengeluh) ketika mendapat tantangan dan cobaan. Kedua, dengan Akhlaknya yang mulia Rosul bisa menghargai orang lain. Ketiga, bermusayawarah. Keempat, satu kata dengan perbuatan dan keenam, rosul berlindung dan minta dukungan hanya kepada Allah. (R09)

Listrik Indonesia

Berita Lainnya

Index