Ndehhhh...APBD Inhu 2016 Defisit 263 Miliar

Ndehhhh...APBD Inhu 2016 Defisit 263 Miliar

 

RENGAT (RIAUSKY.COM) - Sempat diundur, sidang paripurna pengambilan keputusan dewan terhadap Ranperda APBD Inhu Inhu tahun 2016 itu akhirnya digelar Ahad (27/12) dipimpin langsung Ketua DPRD Inhu, Miswanto didampingi Wakil Ketua I Sumini dan Wakil Ketua II Adila Ansori dan dihadiri langsung Pj Bupati Inhu H Kasiarudin.
 
Melalui sidang tersebut, APBD Inhu disepakati sebesar Rp1.807.563.738.498,00. Jika dibandingkan dengan APBD Inhu tahun 2015, yaitu sebesar Rp2.00165.186.587,92, APBD Inhu tahun 2016 mengalami penurunan sebesar Rp192.201.448.089,92 atau 9,63 persen.
 
Laporan Banggar DPRD Inhu yang disampaikan H Ahmad Arif Ramli, menyebutkan bahwa APBD Inhu tahun 2016 sebesar Rp1.807.563.738.498,00 itu terdiri dari pendapatan daerah sebesar Rp1.543.803.884.754.Sementara belanja daerah sebesar Rp1.807.563.738.498.
 
Dengan demikian, sehingga terjadi defisit pendapatan daerah sebesar Rp263.759.853.744, yang mana defisit pendapatan daerah tersebut dibiayai dari pembiayaan netto yang bersumber dari sisa lebih perhitungan anggaran tahun sebelumnya.
 
Pj Bupati Inhu H Kasiarudin dalam sambutannya menyebutkan bahwa, dirinya mengucapkan terimakasih dan apresiasi terhadap DPRD Inhu yang telah menuntaskan pembahasan APBD ini.
 
"Saya memahami dan menyadari bahwa selama sidang berlangsung sangat menyita tenaga, pikiran dan waktu saudara semua. Namun dengan niat dan etikat yang baik serta kepedulian kita bersama sebagai mana yang telah diamanatkan oleh masyarakat, maka tugas yang berat ini telah dapat kita laksanakan," ujar Kasiarudin.
 
Dengan demikian dirinya berharap agar pada tahun 2016 nanti, program dan kegiatan pembangunan di Inhu dapat diselesaikan dengan baik.
 
"RAPBD tentang APBD Inhu tahun 2016 yang telah dibahas ini pada dasarnya adalah untuk pelaksanaan pembangunan dan menjalankan pelayanan terhadap masyarakat," tegasnya. (R02)

 

Listrik Indonesia

Berita Lainnya

Index