Wako Kunjungi TPS Plaza Suka Ramai

Wako Kunjungi TPS Plaza Suka Ramai

PEKANBARU (RIAUSKY.COM) - Wali kota Pekanbaru, Dr H Firdaus ST MT usai Sholat Jum'at, 11 Maret 2016 kemarin melakukan peninjauan ke Tempat Penampungan Sementara (TPS) pedagang Plaza Sukaramai. 

 
Kunjungan kali ini yang dilakukan orang nomor satu di Pekanbaru ini, dilakukannnya untuk melihat dan merasakan langsung keluhan dan masalah yang dihadapi para pedagang pasca kebakaran hebat beberapa waktu lalu. 
 
"Saya ingin tahu langsung dan melihat kondisi pedagang tidak hanya mendengar laporan," ungkap Wako. 
 
Sebelumnya pada pagi hari kemarin, Perwakilan Himpunan Pedagang Plaza Sukamai Pekanbaru mengadukan nasib mereka kepada Walikota Pekanbaru, Firdaus, di kediaman Jalan A Yani. 
 
"Kami teraniaya sejak kebakaran kios di Plaza Sukaramai beberapa waktu lalu," ungkap Ketua Himpunan Pedagang Plaza Pekanbaru Sukamai, Ismed.
 
Ismed mengaku sejak kios mereka terbakar dan digantikan dengan Tempat Penampungan Sementara, kondisi para pedagang dalam ketidakpastian.
 
"Tidak ada kepastian tempat, di lokasi TPS yang dibangun juga ada pilih kasih yang lokasinya strategis dijual dan disewakan, kami diberikan tempat yang disudut-sudut," bebernya.
 
Pedagang korban kebakaran juga mengeluhkan ketidakseriusan pengelola plaza yang tidak lagi mengurus fasilitas kios yang disediakan. Misalkan ia mencontohkan genset yang dibiaya oleh pkl tidak dikelola dengan baik, hingga saat listrik padam tak bisa diandalkan.
 
Menanggapi hal ini Wako akan membicarakan hal ini dengan pengelola Plaza Sukaramai. (R05)

Listrik Indonesia

Berita Lainnya

Index