Penjaga Malah Pura-pura Tidur, Kawanan Rampok Santroni Resto KFC, Rp30 Juta Lenyap

Penjaga Malah Pura-pura Tidur, Kawanan Rampok Santroni Resto KFC, Rp30 Juta Lenyap
KFC Arifin Achmad

PEKANBARU (RIAUSKY. COM) - Subuh, Kamis, 24 Maret 2016 sekitar pukul 05.00 WIB KFC Arifin Ahmad disatroni komplotan maling yang yang membawa kabur brankas milik rumah makan fast food ini.

 
Seorang saksi yang menyaksikan aksi kawanan pencuri ini Deni Mulyadi (34) yang merupakan penjaga sedang tidur mushalla.
 
Mulyadi yang menyadari pelaku lebih dari satu orang ini, memilih pura-pura tertidur karena satu dari empat pelaku mengawasi dirinya yang tertidur sementara yang tiga lainnya menyatroni brankas KFC.
 
Dari laporan yang diterima oleh Polsek Bukit Raya melalui kapolsek Bukit Raya AKP Ricky Richardo SIK Yang disampaikan oleh Kanit Reskrim IPDA M Bahari Abdi adapun kronologis kejadian dimana datang rombongan pencuri yang berjumlah empat orang dengan menggunakan mobil tanpa nomor polisi.
 
"Setelah memastikan kondisi di sekitar aman dan penjaga sudah diawasi yang lain mula beraksi membongkar brankas yang ada di KFC. Yang yang berada dibrankas mencapai Rp30.000.000," ungkapnya.
 
Selain itu menurutnya saksi Deni, setelah pencuri masuk ke dalam mobil baru berteriak karena kondisi sudah aman dan saat ini kasus pencurian ini masih dalam penyelidikan tim opsional Bukit Raya. Dimana kerugian yang dialami oleh KFC lebih kurang Rp30.000.000. (R06)

Listrik Indonesia

Berita Lainnya

Index