Untuk Bisnis Layanan Jasa, ASUS Luncurkan AiO A6420, PC All-in-One

Untuk Bisnis Layanan Jasa, ASUS Luncurkan AiO A6420, PC All-in-One
ASUS Luncurkan AiO A6420, PC All-in-One
JAKARTA (RIAUSKY.COM) - ASUS kembali menghadirkan update terbaru di lini produk PC desktop All-in-One andalannya di pasaran Indonesia. Dengan mengusung model ASUSPRO AiO A6420, segmen yang dituju oleh produk yang satu ini adalah pengguna dari kalangan bisnis atau komersial.
 
Lebih spesifik, PC Desktop All-in-One terbaru tersebut menawarkan keunggulan yang sangat cocok jika digunakan untuk mendukung bisnis di sektor layanan dan jasa. Sebagai contoh, industri yang dapat memanfaatkan AiO A6420 misalnya adalah pertokoan, ritel hingga rumah sakit dan institusi pendidikan. 
 
“All-in-One A6420 merupakan komputer canggih yang telah dilengkapi dengan teknologi touch screen untuk mendukung bisnis di sektor public service area,” sebut Juliana. “Sejumlah fitur yang ada di dalamnya sangat sesuai ketika digunakan untuk skenario seperti pelayanan di resepsionis, pusat informasi, keperluan registarasi, pengelolaan IT dan semacamnya,” sebut Country Product Group Leader ASUS Indonesia, Juliana Chen.
 
Juliana menambahkan, fitur-fitur pendukung lain yang disediakan pada PC All-in-One ini misalnya adalah smart card reader untuk memindahkan data dengan mudah, display berukuran luas yakni 21,5 widescreen berpanel FullHD, hingga prosesor dan VGA yang gesit. 
 
Untuk mengolah perintah dan menampilkan gambar, A6420 diperkuat prosesor Intel Core dengan kinerja tinggi mulai dari Intel Core i3-4170 atau Intel Core i5-4460S. Performa grafis akan semakin mulus dengan hadirnya GPU berbasis Nvidia GeForce GT930M yang punya video RAM terpisah sebesar 1GB. Kapasitas penyimpanan pun tersedia mulai dari 500GB sampai 1TB.
 
“Dengan fitur dan keunggulan yang tertanam pada masing-masing perangkat, kami yakin ketiga varian komputer berteknologi mutakhir ini akan sangat membantu serta meningkatkan produktivitas, yang berujung pada peningkatan value dan profit pada perusahaan,” sebut Juliana.
 
Kemudahan Upgrade dan Ekspansi
ASUSPRO All-in-One A6420 didesain khusus untuk memudahan konektivitas di industri bisnis. Dilengkapi degan port COM, VGA, USB 3.0 serta HDMI, perangkat ini dapat dihubungkan dengan perangkat komersial mutakhir sekaligus juga dengan perangkat lawas.
 
Sebagai contoh, konektor penghubung berbasis port COM yang masih banyak dipakai hingga saat ini misalnya untuk mengkoneksikan barcode reader ataupun POS system. Sedangkan yang lebih modern, disediakan port HDMI agar dapat menghubungkan display ke monitor untuk menampilkan presentasi atau video.
 
Kemudahanan untuk meng-upgrade komputer ini juga menjadi nilai penting yang dapat dimanfaatkan oleh pengguna. Anda dapat meningkatkan kapasitas memori dan storage dengan cara yang sangat mudah, dengan membuka cover penutup di bagian belakang yang dirancang secara tool less design. 
 
Artinya, pengguna tidak perlu memakai obeng atau peralatan lain untuk melakukan upgrade. Adapun upgrade yang dapat dilakukan misalnya meningkatkan kapasitas RAM 4GB yang disediakan menjadi hingga 16GB menggunakan tipe memori DDR3L, atau meng-upgrade penyimpanan internal menjadi 2TB, 
 
Fitur Layar Sentuh 10 Titik
ASUSPRO All-in-One A6420, diberkati dengan fitur sangat istimewa yang membedakanya dengan AIO lain. Fitur tersebut adalah kemampuan layar sentuh yang dilengkapi multitouch screen hingga 10 titik. 
 
Berbekal hal tersebut, ASUSPRO menawarkan kemampuan layar sentuh yang sangat baik dan nyaman ketika digunakan. Teknologi capacitive touch juga menambah keistimewaan pada layar tersebut karena mampu membuat daya sentuh menjadi sangat responsif dibandingkan layar sentuh berbasis resistif. 
 
Sebagai tambahan, desktop AIO ini telah didukung oleh fitur khusus bernama ASUS Business Manager. Aplikasi tersebut memungkinkan pengguna untuk mengatur dengan mudah akses di dalam perangkat seperti, memproteksi HDD, memperbarui BIOS, me-recovery data, mengatur sistem, dan lainnya. (R02/RLS)

Listrik Indonesia

Berita Lainnya

Index