Berkarat, Tapi 4 Bom Temuan Nelayan di Bengkalis Masih Aktif

Berkarat, Tapi 4 Bom Temuan Nelayan di Bengkalis Masih Aktif
Bom yang ditemukan di Bengkalis
BENGKALIS (RIAUSKY.COM) - Tim penjinak bahan peledak (Jihandak) Polda Riau telah mengevakuasi 4 unit Bom mortir yang ditemukan Nelayan Perapat Tunggal Desa Meskom, Jum'at (19/8) petang kemarin.
 
Dari pemeriksaan tim Jihandak, rupanya ke 4 unit Bom mortir tersebut masih aktif.
 
"Keempatnya masih aktif, dari hasil X-Ray menggunakan alat pendeteksi bom, dan untuk tindak lanjutnya akan dilakukan disposal dengan cara diledakkan, tetapi kita terlebih dahulu akan melakukan koordinasi ke Pekanbaru,"kata IPDA Suhartono Kanit II Tim Gegana Jihandak Brimob Polda Riau kemarin.
 
Namun, Suhartono belum bisa memastikan berapa besar andak atau kekuatan ledak mortir tersebut.
 
"Yang jelas bom ini jenis mortir, tetapi kita belum tau kekuatan andak ledaknya, untuk sementara mortir ini kita amankan," ungkapnya yang turun ke Bengkalis dari Polda Riau beranggotakan 5 Personil. (R14/BOC)

Listrik Indonesia

Berita Lainnya

Index