Rusak Parah, Kondisi Jembatan di Inhu Ini Sangat Memprihatinkan, Cepat Perbaiki!

Rusak Parah, Kondisi Jembatan di Inhu Ini Sangat Memprihatinkan, Cepat Perbaiki!
Kondisi jembatan penghubung dua desa yang mengancam keselamatan warga karena rusak parah.

RENGAT (RIAUSKY.COM) - Sungguh memprihatinkan kondisi jembatan penghubung dua desa, yakni Desa Alim dengan Desa Sipang Kecamatan Batang Cenaku Kabupaten Indragiri Hulu.

Jembatan itu rusak parah, kondisi papan jembatan telah banyak yang lapuk dan patah. Ketiaka dilalaui, masyarakat husus ekstra hati-hati, karena tak ada akses lain dan harus melalui jembatan itu setiap hari.

Kondisi jembatan itu sangat memprihatinkan dan memang banyak papan jembatan yang sudah lapuk dan patah. Beberapa warga yang lewat saat dimintai keterangannya berharap agar jembatan ini segera diperbaiki dan tidak perlu menunggu korban.

Seperti disampaikan salah seorang warga Desa Sipang Kecamatan Batang Cinaku, Salimin yang juga Tokoh Masyarakat Desa Sipang, dia mengaku setiap hari melintas di jembatan tersebut.

"Lantainya yang terbuat dari papan sudah tidak layak dilalui, tapi apa boleh buat, karena jalan lain tidak ada, terpaksa saya harus melewati jembatan, apalagi anak-anak kami yang tiap hari berangkat sekolah, dengan sangat terpaksa harus waspada melewati jembatan yang kondisinya sangat memprihatinkan," sebutnya seperti dilansir Datariau.com.

Salimin sangat khawatir jika suatu saat nanti antara dua desa yang setiap hari melalui jembatan itu ada yang celaka, terlebih jembatan ini juga sebagai akses warga membawa hasil panen seperti tandan buah sawit dan karet untuk dibawa ke tengkulak.

"Saya sebagai warga masyarakat Sipang berharap pemerintahan Inhu agar memperhatikan kondisi jambatan penghubung dua desa, agar dibangun kembali yang lebih layak," pungkasnya. (R18)

Listrik Indonesia

Berita Lainnya

Index