Pembangunan Jalan Semenisasi di Desa Sukamaju-Rohul Selesai Dikerjakan

Pembangunan Jalan Semenisasi di Desa Sukamaju-Rohul Selesai Dikerjakan
Sekretaris TPK Desa Sukamaju Kecamatan Rambah- Rohul, Parman saat melihat pembangunan Jalan Semenisasi menuju Pondok Pesantren Raudhatussalam.,(29/12).

PASIR PENGARAIAN (RIAUSKY.COM) - Pemerintah Desa Sukamaju Kecamatan Rambah Kabupaten Rokan Hulu, berhasil menyelesaikan beberapa kegiatan yang dibiayai melalui Kegiatan Dana Desa yang bersumber dari APBN tahun 2018.

Diantara kegiatan yang telah selesai dikerjakan menjelang akhir Desember 2018 itu adalah Pembangunan Jalan Semenisasi sepanjang 100 meter dengan lebar 3 meter yang berlokasi di Dusun Kubu Patembang,tepatnya pada ruas jalan menuju Komplek Pondok Pesantren Raudhatussalam Desa Sukamaju.

Selain itu, pembangunan ruas jalan semenisasi juga telah siap dikerjakan di Dusun Batang Samo Hilir sepanjang 500 meter juga selesai dikerjakan oleh Tim Pengelolah Kegiatan (TPK) Desa Sukamaju Kecamatan Rambah Kabupaten Rokan Hulu.

Dari  jumlah keseluruhan pembangunan jalan semenisasi yang berhasil di kerjakan di beberapa lokasi di Desa Sukamaju mencapai 1.260 meter. 

Penjelasan itu disampaikan oleh Sekretaris Tim Pengelola Kegiatan (TPK) Dana Desa 2018 Desa Sukamaju  Suparman kepada Riausky.com, (29/12) terkait d pelaksanaan kegiatan Dana Desa 2018 di Desa Sukamaju Kecamatan Rambah Kabupaten Rokan Hulu.

"Pelaksanaan Kegiatan Dana Desa 2018 terkonsentrasi kepada pembangunan jalan semenisasi,drainase dan pembangunan pagar MDTA. Hal ini berdasarkan usulan dari masyarakat," papar Parman menjelaskan.

Diungkapkan Parman, untuk pelaksanaan kegiatan pembangunan drainase dilingkungan pemukiman warga juga telah berhasil  diselesaikan. Seperti Pembangunan Drainse di Dusun Batang Samo Hilir yang panjangnya mencapai 226 meter, Dusun Batang Samo Hulu 50 meter, Dusun Sei Deras sepanjang 103 meter. Begitu juga di Dusun Kubu Patembang yang panjang drainasenya mencapai   217 meter juga telah siap dikerjakan. 

Pembangunan Pagar di MDTA Tajhiziyah di Desa Sukamaju Kecamatan Rambah Kabupaten Rokan Hulu sepanjang 50 meter dengan tinggi mencapai 1,5 meter juga telah siap dikerjakan.

Dana Desa yang bersumber dari APBN 2018 sengaja dialokasikan oleh Pemerintah Republik Indonesia, untuk membantu Pemerintah Desa dalam menyiapkan berbagai infrastruktur dasar bagi keperluan masyarakat. (R19)

Listrik Indonesia

Berita Lainnya

Index