Kebut-kebutan, 2 Pemuda Senggol Teman Sendiri, Jatuh ‘Disambar’ Colt Diesel, 1 Tewas, 1 Sekarat

Kebut-kebutan, 2 Pemuda Senggol Teman Sendiri, Jatuh ‘Disambar’ Colt Diesel, 1 Tewas, 1 Sekarat
Jenazah Danu di lokasi kejadian. (ist/metro24jam.com)

RIAUSKY.COM - Dua pemuda asal Dusun I, Desa Cempedak Lobang, Kecamatan Sei Rampah, Serdang Bedagai terpuruk ke kolong truk Colt Diesel yang sedang melaju, setelah sepedamotor yang dikendarai mereka bersenggolan dengan temannya sendiri, Sabtu (20/4/2019), dinihari. 

Danu Atmaja (18), yang duduk di boncengan tewas seketika di lokasi kejadian, sedangkan pengemudi sepedamotor Sadi Romadhan (23), sekarat dengan kondisi luka di kepala serta tulang kaki patah. 

Insiden maut itu terjadi di Jalan Lintas Sumatera Medan-Tebing Tinggi, tepatnya di jembatan sebelum SPBU dari Medan Simpang Dalim, Dusun VI, Desa Rampah Kiri, Kecamatan Sei Rampah, Serdang Bedagai, sekira pukul 01.15 Wib. 

Kasat Lantas Polres Sergai, AKP Haris dalam keterangannya kepada metro24jam.com, Sabtu (20/4/2019) siang membeberkan kronologis kejadian itu. 

“Sebelum kejadian, korban mengendarai Yamaha Scorpio warna merah, BK 5663 XAI, berboncengan dengan temannya Danu Atmaja, beriringan dengan teman-temannya yang juga mengenderai sepedamotor dalam keadaan kencang dari arah Bamban menuju arah Medan,” kata Haris. 

Namun, karena kurang hati-hati saat berkendara, tepat di jembatan Simpang Dalim, sepedamotor yang dikemudian Sadi bersenggolan stang dengan sepedamotor milik temannya. 

Brakkk.. Sreettt…! Sadi dan temannya Danu, berikut sepedamotor yang dikendarai keduanya terjatuh lalu terseret ke arah kanan badan jalan.

Saat bersamaan truk Colt Diesel, BK 8924 MD, yang dikemudikan Jama Kirman (55)–warga Dusun 1, Desa Beringin, Deliserdang–datang dari arah berlawanan. Alhasil, Sadi dan Danu berikut sepedamotor yang dikendarai mereka langsung ‘disambut’ truk. Kedua pemuda itu berikut sepedamotornya pun terpuruk di kolong truk. 

Akibatnya, Sadi mengalami luka di kepala dan patah tulang kaki kiri, sementara teman sekampungnya, Danu Atmaja (18), tewas seketika di lokasi kejadian. 

Warga sekitar yang mendengar suara benturan keras segera berhamburan keluar rumah. Setelah memeriksa korban, mereka kemudian melarikan Sadi ke RSU Melati Kampung Pon. Selanjutnya warga menghubungi personel Sat Lantas Polres Sergai. 

“Saat ini kita sudah meminta keterangan saksi-saksi di lokasi dan mengamankan kedua kendaraan,” pungkas Haris. (R04)

Listrik Indonesia

Berita Lainnya

Index