Mida Bawa Wanita Muda ke Kantor Polisi, 'Tolong Penjarakan Ini Pak! Perempuan Ini Maling Tabung Gas'

Mida Bawa Wanita Muda ke Kantor Polisi, 'Tolong Penjarakan Ini Pak! Perempuan Ini Maling Tabung Gas'
Mida (pakai helm) memegangi perempuan muda yang terekam CCTV masuk ke rumah kos-kosannya. (Sam/metro24jam.com) 

RIAUSKY.COM - Mida Naibaho (57), warga Jalan AH Nasution Gang Murni, Kecamatan Medan Johor, didampingi tiga anaknya menggiring seorang perempuan muda ke Mapolsek Delitua, Sabtu (15/6/2019) sekira pukul 20.00 Wib. 

Perempuan itu disebut telah mencuri tabung gas dari rumah kos-kosan miliknya, Rabu (12/6/2019), sekira pukul 10.00 Wib. Mereka pun membawa bukti rekaman CCTV saat perempuan berkulit cerah itu beraksi di kos-kosan tersebut. 

Dalam rekaman CCTV terlihat perempuan muda itu masuk lalu kemudian keluar dengan menenteng sebuah tabung gas elpiji 3 kilogram. Jengkel karena kos-kosan miliknya kerap disatroni maling, Mida kemudian menyebarkan rekaman CCTV aksi pencurian tersebut melalui medial sosial Facebook. 

Dilansir dari Metro24jam.com, Sabtu (15/6/2019), sekira pukul 17.00 Wib, keberadaan pelaku akhirnya terlihat oleh Angel Manullang, warga Jalan Luku, Kecamatan Medan Johor. Saat itu, Angel yang kenal baik dengan Mida, sedang melintas di Jalan Jamin Ginting dan melihat pelaku berdiri di bawah Fly Over Simpang Pos. 

Angel kemudian berhenti untuk memastikan bahwa perempuan yang sedang berdiri di bawah fly over tersebut memang wanita yang ada di rekaman CCTV dan sudah tersebar luas di sosial media itu. 

Selanjutnya Angel dan temannya menghubungi Mida dan memberitahukan keberadaan wanita yang masih mengenakan baju kaos yang sama ketika dia mencuri tabung gas elpiji itu. 

Mendapat kabar itu, Mida yang baru saja pulang berjualan di Pajak Sore Padang Bulan, beserta ketiga anaknya langsung bergerak ke lokasi dimaksud. Tiba di sana, Mida dan putranya kemudian melihat perempuan yang mengenakan kaos warna pink itu berdiri di tepi Jalan AH Nasution di sekitar Simpang Pos. 

Seketika itu juga, Mida bersama 2 putranya langsung menyergap perempuan muda itu dan memboyongnya ke Mapolsek Delitua. 

“Tolong penjarakan ini Pak! Perempuan ini maling tabung gas. Kami sudah sering kehilangan,” kata Mida kepada seorang personel Polsek Delitua begitu tiba di sana. 

Sementara, wanita berambut panjang yang diboyong Muda hanya diam dan berusaha menghindari kamera wartawan. Oleh petugas, perempuan itu kemudian diantarkan ke ruang Unit Reskrim untuk dilakukan pemeriksaan. 

“Biar diperiksa dulu,” kata seorang petugas petugas SPK. (R03)

Listrik Indonesia

Berita Lainnya

Index