Pembunuhan Anjanii Bee, Polisi Sebut Diduga Beberapa Pelaku, Semua CCTV Dipantau...

Pembunuhan Anjanii Bee, Polisi Sebut Diduga Beberapa Pelaku, Semua CCTV Dipantau...
Kapolres Cimahi AKBP M Yoris Maulana Yusuf Marzuki

CIMAHI (RIAUSKY.COM)- Kasus pembunuhan Intan Marwah Sofiyah alias Anjanii Bee (20) mulai ada titik terang. Namun begitu, polisi belum menangkap pelaku yang terlibat membunuh perempuan bertato tersebut.

"Alhamdulillah ada beberapa tanda-tanda yang baik mengenai pelakunya," kata Kapolres Cimahi AKBP M. Yoris Maulana Yusuf Marzuki, saat ditemui di Mapolres Cimahi, Jumat (13/3/2020).

Ia mengatakan sejumlah orang terlibat kasus pembunuhan Anjanii. Yoris belum mengungkapkan jumlah pelakunya saat ditanya awak media.

"Kami sudah mengetahui beberapa orang pelaku, namun memang masih menguatkan alat bukti agar lebih yakin lagi," ucap Yoris.

Titik terang mengenai siapa dan jumlah pelaku yang menghabisi nyawa gadis malang asal Subang itu diperoleh penyelidik usai mengumpulkan rekaman kamera CCTV dari beberapa lokasi. Polisi menganalisis tayangan CCTV itu.

"Kami kumpulkan CCTV dari kontrakan korban, tempat terakhir terakhir korban terlihat, termasuk di lokasi kejadian. Tapi kami masih lakukan pendalaman, jadi belum bisa disampaikan berapa jumlah pelaku dan siapa pelakunya secara lebih rinci," tuturnya.

Hingga saat ini, pihaknya telah melakukan pemeriksaan terhadap 42 orang saksi mata, baik teman dekat korban, pacar korban, maupun keluarga.

"Semua sudah diperiksa, termasuk pacar korban. Belum ada saksi yang kami amankan. Doakan saja segera terungkap," kata Yoris.

Anjanii dipastikan dibunuh lantaran ada sejumlah luka termasuk sayatan pada bagian leher. 

Hasil autopsi luka dialami Anjanii akibat benda tumpul dan tajam. Polisi mengatakan Anjanii dibunuh di tempat lain sebelum dibuang di depan parit depan hotel, kawasan Lembang, Kabupaten Bandung Barat (KBB).(R04)

Listrik Indonesia

#Intan Marwah Sofiyah alias Anjanii Bee

Index

Berita Lainnya

Index