99 Persen Kim Jong Un Sudah Meninggal, Diperkirakan akan Diumumkan Korea Utara Akhir Pekan Ini

99 Persen Kim Jong Un Sudah Meninggal, Diperkirakan akan Diumumkan Korea Utara Akhir Pekan Ini
Para Pemimpin Korea Utara (dari kiri ke kanan): Kim Il Sung (1912-1994), Kim Jong Il (1942-2011), dan Kim Jong Un (1984- ).

JAKARTA (RIAUSKY.COM)- Seorang pembelot Korea Utara kini menjadi anggota Parlemen di Korea Selatan menyatakan yakin "99 persen" bahwa pemimpin Korea Utara Kim Jong Un meninggal setelah operasi di tengah spekulasi mengenai kesehatannya.

Laporan yang belum dikonfirmasi tentang kesehatan Kim Jong Un yang buruk telah meningkat sejak dia tidak muncul di depan umum selama hampir tiga minggu.

Kim Jong Un terakhir kali muncul ke publik 11 April.

Sejak itu Kim Jong Un absen dalam beberapa acara penting termasuk melewatkan Hari Nasional Korea Utara, atau hari ulang tahun kakeknya Kim Il Sung, 15 April. 

Media memberitakan Kim Jong Un dalam "bahaya besar" setelah operasi atau bersembunyi di resor pantai untuk menghindari pandemi virus corona.

Ji Seong-ho, pembelot Korea Utara yang mendapatkan kursi dari partai kecil dalam pemilihan 15 April, mengklaim yakin 99 persen berita kematian Kim Jong Un.

Ia mengatakan Korea Utara mungkin membuat pengumuman kematian Kim Jong Un akhir pekan ini.

Listrik Indonesia

Berita Lainnya

Index