Diskopdagrin Kuansing Gelar Pasar Murah di Lapangan Limuno

Diskopdagrin Kuansing Gelar Pasar Murah di Lapangan Limuno

TALUK KUANTAN (RIAUSKY.COM) - Dinas Koperasi Perdagangan dan  Industri Kabupaten Kuantan Singingi Menggelar Pasar Murah di Lapangan Limuno Teluk Kuantan, Senin (27/7).

Hal ini disampaikan Kadis Koperasi UKM Perdagangan dan Perindustrian, Azhar di lapangan Limuno, Senin (27/7/2020).

Pelaksanaan Operasi Pasar Murah Ini Kita Lakukan Untuk Membantu Masyarakat kuansing yang terdampak Covid 19, dan menekan angka harga yang lebih murah dibandingkan di pasaran yang ada di Kuansing. 

Dengan harga yang relatif murah bisa dijangkau masyarakat Kuansing yang berbelanja di pasar murah ini.

Dikatakan Azhar, pelaksanaan bazar murah ini pihaknya bekerja sama dengan pengusaha telur dari kabupaten tetangga dalam hal ini dari kabupaten Sumatera Barat (Sumbar) seperti Distributor Bulog dan Indomaret.

"Adapun bazar murah Ini kita jual seperti telur, sarden, beras bulog, minyak goreng dan kebutuhan pokok lainnya. Harga yang dijual pasar murah ini lebih murah daripada harga sebelumnya," ujar Azhar.

Untuk itu Azhar mengajak semua masyarakat Kabupaten Kuantan Singingi yang tidak kebagian belanja pasar murah pada hari ini maka besok masih ada mengadakan pasar murah.

"Sedangkan untuk pelaksanaan Pasar Murah ini akan dilaksanakan dalam dua hari kedepan," uujarnya.

Pengunjung bazar murah yang dilaksanakan Diskopdagrin Kuansing mengimbau untuk mendatangi bazar tersebut, agar mematuhi Aturan pemerintah sesuai Protokol kesehatan Covid-19, wajib memakai masker dan jaga jarak saat melakukan pengantrean pengambilan bazar tersebut. (R12)

Listrik Indonesia

Berita Lainnya

Index