UPDATE: Hari ini Bertambah 3.737 Kasus Positif Baru di Indonesia

UPDATE: Hari ini  Bertambah 3.737 Kasus Positif Baru di Indonesia

JAKARTA (RIAUSKY.COM)- Pemerintah melalui Satuan Tugas Penanganan Covid-19 memperlihatkan data yang menyatakan bahwa penularan virus corona masih terjadi di masyarakat. 
Kasus Covid-19 terus bertambah hingga hari ini, Jumat (11/9/2020). 
 
Berdasarkan data hingga Jumat pukul 12.00 WIB ini, diketahui ada penambahan 3.737 kasus baru Covid-19 dalam 24 jam terakhir. 

Penambahan itu menyebabkan jumlah kasus Covid-19 di Indonesia kini mencapai 210.940 orang, terhitung sejak kasus pertama pada 2 Maret 2020. 

Informasi ini diungkap Satgas Covid-19 melalui data yang disampaikan kepada wartawan pada Jumat sore. 

Data juga bisa diakses melalui situs Covid19.go.id yang di-update tiap sore. 

Adapun, sebanyak 3.737 kasus baru itu diketahui setelah pemerintah melakukan pemeriksaan terhadap 31.813 spesimen dalam sehari. 

Selain itu, pada hari ini dilaporkan juga ada 2.707 pasien COVID-19 yang dinyatakan sembuh. Total tercatat sudah ada 150.217 pasien yang sembuh.

Selain itu, dilaporkan ada 88 pasien yang meninggal akibat COVID-19. Secara kumulatif, ada 8.544 pasien COVID-19 yang meninggal.

Pemerintah melaporkan hari ini ada 94.886 kasus suspek yang dipantau. Dilaporkan kasus COVID-19 sudah ditemukan di 34 provinsi dan 490 kabupaten/kota.

Dalam waktu bersamaan, juga ada 28.349 orang yang diambil sampelnya untuk menjalani pemeriksaan spesimen. 

Sehingga, pemerintah secara total sudah melakukan pemeriksaan terhadap 2.581.433 spesimen dari 1.498.292 orang yang diambil sampelnya. 

Dengan catatan, satu orang bisa menjalani pemeriksaan spesimen lebih dari satu kali.(R04)

 

Sumber Berita: detik.com/kompas.com

Listrik Indonesia

Berita Lainnya

Index