BKSDA Sudah Tangkap Dua Ekor Harimau Sumatera di Solok, Tapi Perangkap Masih Tetap Dipasang...

BKSDA Sudah Tangkap Dua  Ekor Harimau Sumatera di Solok, Tapi Perangkap Masih Tetap Dipasang...
Dua ekor harimau sumatera masuk perangkap BKSDA di Solok, Sumatera Barat(Foto: BKSDA).

SOLOK (RIAUSKY.COM)- Balai Konservasi Sumber Daya Alam (BKSDA) berhasil menangkap dua ekor harimau sumatera yang dalam beberapa hari terakhir sempat membuat heboh warga Danau Kembar, Kabupaten Solok, Sumatera Barat. 

Dua harimau tersebut berhasil ditangkap setelah masuk perangkap yang diberi umpan anjing dan ayam dalam dua hari berbeda, masing-masing Ahad (6/12/2020) serta Senin (7/12/2020).

"Sudah dua ekor yang masuk perangkap. Kemarin dan hari ini," kata Kepala BKSDA Kabupaten Solok, Afrilius sebagaimana dilansir dari Kompas.com, Senin (7/12/2020).

Afrilius mengatakan, harimau yang masuk perangkap kemarin berjenis kelamin betina. 

"Sedangkan yang masuk hari ini sedang kita identifikasi," kata Afrilius. 

Afrilius mengatakan, dua harimau itu dijebak dengan umpan berupa ayam dan anjing. 

Saat ini, kata Afrilius, pihaknya masih memasang perangkap karena diperkirakan masih ada harimau yang berkeliaran. 

"Dari jejak yang kita temukan ada banyak. Maklum itu adalah daerah perbatasan sehingga jadi perlintasan harimau itu," jelas Afrilius.(R04)

Sumber Berita: kompas.com

Listrik Indonesia

Berita Lainnya

Index