SEA Games 2017

Melaju ke Semifinal, Indonesia Siap Ganyang Malaysia

Melaju ke Semifinal, Indonesia Siap Ganyang Malaysia

KUALA LUMPUR (RIAUSKY.COM) - Timnas Indonesia U-22 memastikan satu tempat di babak semifinal Sea Games 2017. Indonesia menjadi runner-up Grup B setelah sukses memetik poin penuh usai mengalahkan Kamboja dengan skor 2-0, di Stadion Shah Alam, Kamis (24/8) sore kemarin.

Dua gol yang dicetak Ezra Walian dan Febri Hariyadi ini membuat Indonesia mengumpulkan 11 poin. Menjadi juara Grup B adalah Thailand yang menang 3-0 atas Vietnam pada laga di hari yang sama.

Sebagai runner-up Grup B, Indonesia akan berjumpa dengan Malaysia yang menjadi juara Grup A di babak semifinal. Rencananya pPertandingan ini akan digelar pada 26 Agustus yang akan datang, di Stadion Bukit Jalil, yang berlokasi di selatan ibukota Malaysia, Kuala Lumpur. 

Pertandingan ini akan disiarkan langsung oleh SCTV pukul 19.45 WIB.

Setidaknya, pertarungan ini, menjadi yang ke-16 antar Indonesia dan Malaysia di SEA Games. Pertemuan pertama di Kuala Lumpur, Malaysia pada 19 November 1977. Indonesia, dalam debutnya di pesta olahraga multievent itu, menang 2-1. Begitu juga pada pertemuan terakhir empat tahun lalu di Myanmar, kita pun menang.

Pertarungan di semifinal SEA Games 2017 seperti ulangan semifinal 2013  di Napyidaw, Yangon, Myanmar. Indonesia menang (4-3) melalui adu pinalti. Gol Indonesia dihasilkan oleh Yandi Sofyan Munawar, Alvin Tuasalamoni, Diego Michel, dan Yohanes Pahabol. Namun, di final, Indonesia kalah 0-1 dari Thailand.

Listrik Indonesia

#Malaysia Error #SeaGames2017#BenderaIndonesia

Index

Berita Lainnya

Index