RSUD Dumai Tiba-tiba Kebanjiran, Pasien Panik, Ini Foto-fotonya...

RSUD Dumai Tiba-tiba Kebanjiran, Pasien Panik, Ini Foto-fotonya...

DUMAI (RIAUSKY.COM)- Kemegahan gedung Rumah Sakit Umum (RSUD) daerah Dumai, ternyata tidak menjamin dari bebas kebanjiran. 

Pasal nya akibat diguyur hujan lebat sejak Minggu sore (01/10/2017), sejumlah ruangan di RSUD Dumai kebanjiran hingga mata kaki orang dewasa.

Aneh tidak jelas dari mana genangan air itu masuk ke dalam beberapa rauangan RSUD sehingga membuat sejumlah pasien yang seharusnya mendapatkan pelayanan yang nyaman malah harus dihadapi dengan kondisi banjir seperti itu. 

Keluarga pasien juga terlihat panik dan mengemasi barang-barang bawaan mereka menghindar dari serangan air.

Salah seorang kerabat pasien Novi mengatakan, awalnya dirinya bersama sanak keluarga sedang asyik bercerita di ruang tunggu pasien melahirkan. Namun tidak berapa lama mereka bersenda gurau, tampak air muali mengalir ke arah mereka duduk, dan seketika membanjiri ruang tunggu dan beberapa ruangan lain didekatnya.

“Kami tidak tahu dari mana asal air nya bang, tadi kami sedang duduk dan bercerita tiba-tiba saja air masuk ke ruangan tunggu ini, dan membanjiri ruangan ini. Tentu dengan sigap saya bersama keluarga pasien yang lain menghindar dari banjir tersebut,”ungkap Novi.

Salah seorang pengunjung dan anaknya yang masih balita berjalan di lantai yang kebanjiran.

Novi juga mengatakan, dirinya segera memberi tahu perawat ataupun petugas yang ada, bahwasanya telah terjadi banjir di RSUD ini, namun tidak banyak petugas yang bisa diajak komunikasi karena hari libur dan menjelang waktu magrib.

”Saya berlari berusaha menemui petugas RSUD, tapi tidak ada yang nampak di lokasi untung saja ada satu orang cleaning servis (cs) yang melihat kejadian ini, lalu kami berdua ikut membersihkan genangan air bang” lanjut Novi.

Sementara itu, Direktur RSUD Dumai dr. Syaiful ketika dikonfirmasi  trajunews membenarkan memang ada salah satu ruangan digenangi oleh air hujan disebabkan bagunan tersebut memang rendah.

 “Saya sudah dapat kabar mengenai peristiwa banjir tersebut tapi tidak lah sampai dengan ukuran betis orang dewasa. Itu hanya banjir sedikit saja keluarga pasien masih bisa berjalan kok. Dan bangunan yang terkena banjir tersebut memang rendah dan air sangat mudah mengenangi ruangan tersebut,”Kata Saiful.

Bangunan RSUD Dumai yang megah kebanjiran.Foto: Internet

Di sisi lain, salah seorang kerabat pasien ICU Susi sangat menyesalkan kejadian ini tanpa ada tindakan cepat dan kongrit dari petugas untuk membersihkan, dan menyedot banjir yang terjadi, sebab beberapa ruangan urgent seperti ICU sangat berbahaya bila terjadi banjir karena berpengaruh pada keadaan alat dan nyawa pasien yang ditindak di dalam ruangan.

“Saya sangat menyangkan peristiwa banjir seperti ini bisa terjadi. Ditambah lagi setelah banjir seperti itu tidak ada petugas dari RSUD Dumai yang cepat tanggap. Itu ruangan ICU bukan ruangan sembarangan, pasien butuh tindakan yang cepat,tentu saja mustahil pasien bisa ditangani dengan serius jika ruangan dalam kondisi banjir seperti itu,” Kesal Susi.(R04)


Sumber Berita: Trajunews

Sumber Foto: Trajunews

 

Listrik Indonesia

#Dumai

Index

Berita Lainnya

Index