PASIRPENGARAIAN (RIAUSKY.COM) - Puluhan Mahasiswa Universitas Pasir Pengaraian (UPP) yang tergabung dalam Badan Eksekutif Mahasiswa (BEM) Rokan Hulu, Rabu (18/11), melakukan aksi damai di simpang empat taman kota pasir pengarayan.
Aksi ini untuk mengingatkan semua komponen Pasangn Calon dan KPU menjamin pelaksanaan pilkada rohul 9 Desember Bersih dari Politik uang. koordinator Lapangan menyebutkan, Pilkada merupakan momentum seleksi pemimpin yang akan memimpin Rohul lima tahun kedepan.
Untuk itu proses seleksi ini harus berlangsung bersih, serta benar-benar didasari atas pilihan rakyat. Dengan proses yang bersih diharapkan pilkada ini dapat menghasilkan pemimpin yang berkualitas, yang bisa bekerja dalam membawa kemajuan dan kesejahteraan masyarakat rokan hulu.
Dalam aksi damai tersebut, BEM mendesak KPU Rohul, Panwas Rohul, dan Pemkab Rohul untuk ikut secara aktif mengkampanyekan Pilkada bersih. KPU Rohul, Panwas Rohul/ serta Pemkab Rohul diminta untuk mensosialisasikan secara luas tentang bahaya politik uang dalam Pilkada.
"Kita minta seluruh stokeholder terkait dalam penyelenggara Pemilu ini harus berperan aktif dalam menciptakan Pilkada serentak yang bersih dan berkualitas" pungkasnya. (R03)
Listrik Indonesia