Bulan Vitamin A, Ketua PKK Simpang Tiga: Hindari Anak dari Penyakit Infeksi

Bulan Vitamin A, Ketua PKK Simpang Tiga: Hindari Anak dari Penyakit Infeksi

PEKANBARU (RIAUSKY.COM) - Vitamin A atau retinol adalah salah satu vitamin yang larut dalam lemak, di dalam tubuh disimpan di hati. Vitamin A berfungsi dalam proses pembentukan dan pertumbuhan sel darah merah, sel limfosit dan antibodi sehingga berperan dalam sistem kekebalan tubuh. 

Vitamin A juga bermanfaat bagi kesehatan mata dan kulit, menjaga kesehatan mukosa saluran pernafasan, berperan dalam proses perkembangan embrio dan reproduksi. Vitamin A juga merupakan antioksidan kuat yang dapat menangkal radikal bebas berbahaya bagi tubuh.

Pada bulan febuari dan bulan Agustus dikenal dengan bulan Vitamin A, dimana seluruh anak yang berusia 6 bulan sampai 59 bulan akan mendapatkan vitamin A gratis di Posyandu atau Puskesmas. Vitamin A kapsul merah juga diberikan kepada ibu yang dalam masa nifas.

Hal inilah yang dilakukan oleh Kader Posyandu RW 01, dimana pada tanggal 1/02/2018, hari Kamis pagi. Para kader terlatih memberikan vitamin A berwarna biru untuk bayi dan vitamin A berwarna merah untuk balita.

Pemberian vitamin A disaksikan oleh Ketua PKK Kelurahan Simpang Tiga Kecamatan Bukitraya Pekanbaru, Triyanti. 

Kepada riausky.com Triyanti mengatakan, sangat apresiasi dengan kader posyandu yang bekerja dengan sigap dan sepenuh hati melayani masyarakat di RW.01.

"Saya sangat bangga dengan kader posyandu di RW 01, dimana hari ini tepat pemberian Vitamin A untuk bayi dan balita. Dengan adanya pemberian vitamin A ini saya berharap anak-anak kita akan selalu sehat, kuat dan terhindar dari berbagai penyakit infeksi yang berbahaya kelak. Karena mereka adalah penerus kita kelak, tentunya kita ingin anak-anak kita menjadi generasi emas membanggakan kita berguna bagi masyarakat,  dan bangsa ini," ungkapnya saat ditemui di posyandu Anggrek 1

Senada, Ketua Kader Posyandu Anggrek 1 Neldawati, menyampaikan harapannya, di bulan Vitamin A ini. 

"Alhamdulillah antusias masyarakat kita saat ini akan pentingnya menjaga kesehatan sejak dini semakin meningkat, terlihat hampir semua bayi dan balita yang ada di RW 01 datang untuk mendapatkan Vitamin A. Kalaupun ada yang tidak datang vitamin A masih bisa diminta oleh kader kami. Namun pemberiannya selama bulan Februari. Saya berharap anak-anak kita tumbuh sehat dan kuat," ungkapnya. 

Salah satu masyarakat Ria Yulia (32) mengatakan kepada riausky.com mengatakan sangat terbantu dengan adanya pemberian vitamin A di posyandu. 

"Alhamdulillah, sangat senang tentunya. Apalagi ini menyangkut kesehatan anak kita kelak. Kalau vitaminnya tercukupi tentunya anak kita akan sehat dan terhindar dari penyakit yang mematikan.  Ditambah lagi pemberian vitamin A di Posyandu Gratis," ungkapnya. (R05)

Listrik Indonesia

#Pekanbaru

Index

Berita Lainnya

Index