Dikirim dari Batam, KPPBC Dumai Amakan 5 Kg Sabu tak Bertuan

Dikirim dari Batam, KPPBC Dumai Amakan 5 Kg Sabu tak Bertuan
Riaupos.co

DUMAI (RIAUSKY.COM) - Kantor Pelayanan dan Penindakan Bea dan Cukai (KPPBC) Dumai mengamankan narkotika diduga jenis sabu yang diperkirakan sebanyak 5 KG, Jumat (08/06/2018).

Sabu-sabu yang diduga bersal dari Batam, Kepulauan Riau tersebut diamankan di Pelabuhan penumpang Internasional Dumai.

Tertangkapnya sabu tak bertuan tersebut diamankan saat pemerikaaan x-tray barang dan ditemukan barang mencurigakan dari salah satu barang penumpang.

Barang haram tersebut diangkut ke Kota Dumai dengan menggunakan kapal ferry Dumai line 5 dengan tujuan keberangkatan Batam tujuan Dumai.

Informasi yang berhasil dihimpun dilapangan menyebutkan pihak KPPBC Dumai tidak menemukan siapa pemilik barang tersebut dan diduga sudah sempat kabur saat diketahui barang miliknya diamankan petugas.

Kantor pelayanan dan penindakan (KPPBC) Dumai akhirnya menyerahkan 5 KG sabu hasil tegahan mereka kepada pihak kepolisian, Jumat (08/06/2018).

5 KG sabu yang dikemas dalam 6 kantong plastik dan disimpan dalam 2 buah tas koper rangsel diterima langsung oleh Kasat Narkoba Polres Dumai AKP Novariyanti di kantor KPPBC Dumai.

Kapolres Dumai AKBP Restika Pardamean Nainggolan ketika dikonfirmasi melalui Kasat Narkoba Polres Dumai membenarkan pihaknya telah menerima pelimpihan 5 KG sabu hasil tegahan pihak KPPBC Dumai tersebut.

"Benar kita sudah menerima narkoba hasil tegahan pihak KPPBC Dumai namun saya belum bisa memberi keterangan lebih lanjut akan hal ini," ujarnya singkat sambil meninggalkn wartawan menggunakan sebuah mobil seperti dilansir Xnewss.com. (R13)

Listrik Indonesia

#narkoba sabu # ganja

Index

Berita Lainnya

Index