Tolak Tawaran Tes Usap, FPI: Habib Rizieq Mau Swab atau Belum Itu Urusan Pribadi

Tolak Tawaran Tes Usap, FPI: Habib Rizieq Mau Swab atau Belum Itu Urusan Pribadi
Habib Rizieq Shihab

JAKARTA (RIAUSKY.COM) - Pihak Habib Rizieq Shihab (HRS) hingga kini measih menolak untuk dilakukan tes usap.

Hal tersebut diampaikan Kuasa Hukum Front Pembela Islam (FPI) Aziz Yanuar yang menegaskan Habib Rizieq sudah mempunyai tim sendiri untuk melakukan swab test atau tes usap. 

Oleh karena itu pula, dia meminta polisi beserta Pemprov DKI tak perlu mengistimewakan Rizieq dengan menawari tes usap.

"Untuk swab dan lain-lain itu kami ada tim dari HILMI dan MER-C, jadi pemerintah tidak perlu repot dan mengistimewakan HRS (Rizieq) dan FPI," ujar Aziz, Senin (23/11/2020).

Dia enggan mengungkapkan apakah Habib Rizieq sudah menjalani tes usap atau belum. Sebab, itu merupakan urusan pribadi dan tak perlu dipublikasikan.

Menurut Aziz, hasil tes swab untuk mendeteksi Covid-19 baru perlu diketahui oleh pihak lain jika memang Rizieq hendak melakukan kegiatan yang mensyaratkan bukti hasil tes swab. 
Salah satunya saat bepergian dengan pesawat. Lepas dari itu, dia memastikan Habib Rizieq saat ini dalam kondisi sehat.

Karenanya, Aziz menyarankan pihak kepolisian fokus mengurus penularan Covid-19 di tahanan Mabes Polri. 

Dia mengkhawatirkan kesehatan sejumlah simpatisan Habib Rizieq yang saat ini ditahan di Rutan Mabes Polri karena adanya sejumlah tahanan yang positif Covid-19.

"Sudah jelas ada Covid- 19 dan menyebar, kenapa sibuk dengan yang sehat dan bugar?" ucapnya. (R01)

Sumber: SINDOnews.com

Listrik Indonesia

Berita Lainnya

Index