Vaksinasi Covid-19 Saat Sedang Berpuasa, Apakah Perlu Persiapan Khusus? Ini Penjelasan Kementerian Kesehatan...

Vaksinasi Covid-19 Saat Sedang Berpuasa, Apakah Perlu Persiapan Khusus? Ini Penjelasan  Kementerian Kesehatan...
Juru Bicara Vaksinasi Covid-19 Kementerian Kesehatan Siti Nadia Tarmizi.

JAKARTA (RIAUSKY.COM)- Program vaksinasi Covid-19 secara nasional yang telah berjalan sejak Januari 2021 akan terus berlangsung saat bulan Ramadhan nanti. 

Umat Muslim yang tengah berpuasa dan masuk dalam daftar sebagai penerima, akan mendapatkan suntikan vaksin Covid-19. 

Sebelumnya, Majelis Ulama Indonesia (MUI) dalam fatwanya telah menegaskan, vaksinasi Covid-19 tidak membatalkan puasa karena vaksin disuntikkan tidak melalui lubang tertentu pada manusia. 

Satu hal yang banyak ditanyakan oleh masyarakat tersebut sudah terjawab. 

Akan tetapi, masih ada pertanyaan lain, hal-hal apa saja yang perlu diperhatikan ketika mendapatkan vaksin Covid-19 dalam keadaan puasa? 

Tidak perlu persiapan khusus 

Juru Bicara Vaksinasi Covid-19 Kementerian Kesehatan Siti Nadia Tarmizi menjelaskan, calon penerima vaksin Covid-19 tidak perlu melakukan persiapan secara khusus. 

Menurut Nadia, bagi mereka yang berpuasa, meyakini bahwa tak ada perbedaan pada kondisi tubuh.  

"Sepertinya umat Muslim percaya bahwa puasa kan tubuh sebenarnya kondisi fisik sama, hanya mungkin di awal puasa tubuh butuh penyesuaian ya," ujar Nadia saat dihubungi Kompas.com, Jumat (2/4/2021). 

Dalam kesempatan terpisah, Nadia mengatakan, berpuasa dan mendapat suntikan vaksin Covid-19 tidak akan menyebabkan efek samping buruk dan tidak akan berpengaruh pada kondisi tubuhnya. 

"Kalau efek samping tidak ada. Tidak apa-apa (divaksin Covid-19 saat puasa)," ujar Nadia seperti diberitakan Kompas.com, 26 Maret 2021.(R04)

Sumber Berita: kompas.com
 

Listrik Indonesia

Berita Lainnya

Index