Wakil Ketua GMRB Rohil Angkat Bicara Soal Fitnah Dana Hibah

Wakil Ketua GMRB Rohil Angkat Bicara Soal Fitnah Dana Hibah

ROKAN HILIR (RIAUSKY.COM) - Wakil Ketua Umum Gerakan Milenial Rohil Bangkit (GMRB), Muhammad Fadhli angkat bicara soal tuduhan yang dilontarkan oknum bahwa  organisasi menerima dana hibah dari Basnaz dan bantuan CSR dari bank Riau Kepri yang di peruntukkan untuk ketua Umum.

Menurut Fabli, itu semua tidak lah benar. Tuduhan itu hanya fitnah semata untuk menjatuhkan ketua kami. 
"Kita kan tahu, bahwa ketua GMRB Rohil akan mencaleg kan diri sebagai anggota DPRD provinsi Riau. Nah, ditahun politik ini banyak isu isu miring dan fitnah yang dilontarkan oknum untuk menjatuhkan ketua," kata Fabli kepada awak media, Kamis (21/9) siang.

Sepengetahuan saya, bahwa GMRB sama sekali tidak pernah menerima bantuan CSR dari Bank Riau Kepri terkait usulan bantuan usaha. Saya meminta kepada oknum yang menuding bahwa GMRB menerima bantuan CSR dari Bank Riau Kepri supaya dapat membuktikan nya, jangan asal asalan main tuduh saja. Sehingga organisasi GMRB jadi jelek di mata masyarakat dan menjatuhkan nama baik pribadi ketua kami.
Sejak awal berdirinya organisasi GMRB, sama sekali tidak pernah menerima hibah bantuan dana dari Baznas Rohil. Sama sekali tidak ada, ungkap nya.

Apa pun yang dilontarkan oknum tersebut tidak ada benarnya, itu semua merupakan fitnah belaka.
Mari kita bersaing secara baik dan sehat. Jangan kami di jatuhkan secara kejam dengan menyebarkan informasi yang menyesatkan.
Sekali lagi saya katakan, apa yang dituduhkan terhadap GMRB dan ketua tidak lah benar, itu semua hanyalah fitnah belaka, tutup Fabli.(R15)

Listrik Indonesia

Berita Lainnya

Index