Sabtu Besok, KPU Bengkalis Distribusikan Logistik Pilkada Riau 2018

Sabtu Besok, KPU Bengkalis Distribusikan Logistik Pilkada Riau 2018
Ilustrasi

BENGKALIS (RIAUSKY.COM) - Jika tak ada perubahan, rencananya, Sabtu (23/6/2018) besok, Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Bengkalis mendistribusikan logistik untuk pemilihan Gubenur Riau tahun 2018 ini.

Demikian dikatakan Ketua KPU Bengkalis Defitri Akbar. Pendistribusian logistik pada Sabtu 23 Juni 2018 (besok,red) juga melengkapi adanya bagian-bagian logistik yang belum sampai, seperti sampul.

"Kita masih menunggu sampulnya yang belum sampai, insyaAllah nanti malam atau besok pagi sampulnya sudah sampai, langsung kita masukkan kedalam kotak suara," Ketua KPU Bengkalis Defitri Akbar baru baru ini.

Selain itu, hasil dari pelipatan kertas surat suara, Defitri mengaku ada kertas surat suara yang mengalami rusak dan hanya 52 kertas surat suara.

"Hanya 52 kertas surat suara yang rusak, ini tidak mengganggu kebutuhan surat suara kita. Dengan DPT ditambah dua setengah persen. Dan kertas surat suara yang akan di distribusikan ke TPS itu sebanyak 366.006," ujarnya lagi.

Disamping itu, untuk logistik yang kurang tersebut, diakui Ketua KPU itu akan sampai nanti malam. Sedangkan untuk Lapas IIA Bengkalis itu sudah ada TPS kusus.

"Di lapas IIA Bengkalis itu ada dua TPS, dan insya allah senin mendatang kita akan mensosialisasikan ke warga binaan disana,"tambahnya. (R14/Boc)

Listrik Indonesia

Berita Lainnya

Index