Jadi Korban Kebakaran di SPBU Tembilahan, Mariunita Alami Luka Bakar Serius

Jadi Korban Kebakaran di SPBU Tembilahan, Mariunita Alami Luka Bakar Serius
Korban

TEMBILAHAN (RIAUSKY.COM) - Menurut keterangan Pihak Kepolisian Resor (Polres) Inhil oleh Kapolres Inhil, AKBP Hadi Wicaksono melalui Paur Humas, Iptu Warno, kondisi cukup parah diderita oleh wanita korban kebakaran di SPBU Henny Febrina yang berlokasi di Jalan Provinsi, Parit 4, Tembilahan Hulu, siang tadi. 

 
Korban yang diketahui bernama Mariunita Pilantina (30) warga Jalan Gerilya, Parit 8, Tembilahan Hulu mengalami luka bakar yang cukup serius.
 
"Korban mengalami luka bakar Grade 3, yang kira-kira jika luka bakar tersebut di sentuh tidak terasa. Luka bakar terdapat di sekujur tubuhnya, dengan persentase 50 persen, yang artinya separuh tubuh korban mengalami luka bakar. Korban saat ini tengah dirawat di RSUD Puri Husada secara intensif," terang Warno.
 
Lebih lanjut, Warno menjelaskan kronologis kejadian. Kejadian ini bermula pada saat Siti Aisyah (24) karyawan SPBU sedang mengisi minyak jenis premium ke sepeda motor milik korban Mariunita Pilantina. Tiba-tiba sepeda motor korban mengeluarkan percikan api dibagian mesin, lalu api dengan cepat membesar dan menyambar mesin Dispenser Premium sehingga terjadi kebakaran di areal tersebut," jelas Warno.
 
Warno juga mengatakan bahwa dalam kejadian tersebut tidak terdapat korban jiwa yang meninggal dunia. Sedangkan, kerugian materiil yang diderita oleh pemilik SPBU belum dapat ditaksir. (R17)

Listrik Indonesia

Berita Lainnya

Index