Oalah, Pemkab Bantah Isu Adanya Pejabat Siak Dipanggil KPK

Oalah, Pemkab Bantah  Isu Adanya Pejabat Siak Dipanggil KPK
Ilustrasi

SIAK (RIAUSKY.COM) - Sejumlah masyarakat di Kabupaten Siak dibuat kaget saat isu beredar dalam beberapa hari terakhir adanya dua orang pejabat Siak yang dipanggil KPK diduga karena terkait kasus hukum. 

Namun hal itu dibantah Pemkab Siak, bahwa ditemuinya dua pejabat Siak bersama KPK di Bandara SSK II ternyata hanya pertemuan tidak sengaja, seusai kegiatan Sosialisasi terkait LHKPN.

Hal ini dijelaskan Kadiskominfo Kabupaten Siak H Arfan Usman Senin (26/3/2018) di Siak.

Dikatakannya, bahwa dampak pemberitaan Infosiak.com yang terpublis dengab judul “Nah lho! Beredar Kabar Dua Pejabat Siak di Panggil KPK” telah menyedot perhatian banyak pihak. Dan sesuai inisial (Y) membuat tebak-tebakan nama pejabat semakin hangat disanter dibicarakan di beberapa tempat.

“Kita pastikan bahwa sejak Kamis (22/3/18) lalu hingga saat ini, belum ada pejabat Siak yang dipanggil KPK menyangkut kasus hukum, khususnya korupsi. Jadi kami harus meluruskan informasi simpang siur dan tidak bisa dipertangungjawabkan tersebut,” ujar Arfan Usman seperti dimuat Infosiak.com.

Disebutkannya memang lembaga KPK ada melakukan kegiatan di Kabupaten Siak yakni sosialisasi tentang pencegahan korupsi di DPRD Siak yang diikuti anggota DPRD. Selain itu sosialisi terkait laporan harta kekayaan pejabat negara (LHKPN) dilaksanakan KPK di kantor Bupati Siak sebelumnya.

“Setahu kami itu agenda kegiatan KPK di Siak. Sedangkan terkait adanya pejabat Siak yang dilihat sumber Infosiak di bandara Pekanbaru itu kita tidak tahu pasti, mungkin saja kebetulan bertemu di Bandara sebagai tempat umum,” terang Arfan. (R08)

Listrik Indonesia

#Siak

Index

Berita Lainnya

Index