Siapkan 109 Atlet, Kontingen Kampar Optimis Juarai Popda XIV Riau

Siapkan 109 Atlet, Kontingen Kampar Optimis Juarai Popda XIV Riau

BANGKINANG (RIAUSKY.COM) - Pekan Olahraga Pelajar Daerah (Popda) XIV tahun 2018 Provinsi Riau merupakan Kegiatan Daerah (tingkat Kabupaten/Kota) se-Provinsi Riau yang bersipat multi even yang dilaksanakan setiap 2 (dua) tahun sekali. Dalam hal ini Kabupaten Kampar mengirim sebanyak 109 atlet, Kontingen Kampar bertekad merebut juara umum.  

Hal ini diapresiasi Wakil Bupati Bupati Kampar Catur Sugeng Susanto,SH saat melepas Kontingen Kabupaten Kampar pada Popda XIV tahun 2018 di Kantor Dinas Kepemudaan dan Olahraga Kabupaten Kampar di halaman Dinas Pendidikan dan Kepemudaan Kampar Bangkinang Kota, Selasa (10/4/18).

Dalam sambutannya Wabup menyampaikan bahwa kalian adalah putra/putri pelajar terbaik Kampar yang sudah diseleksi secara bertahap dengan sebaik mungkin. Untuk itu semangat pantang menyerah adalah modal utama yag harus ditanamkan agar bisa mencapai target juara.

Saya yakin Kampar bisa, karena Kampar memiliki atlit-atlit terbaik di Riau. Bukti nyata pada PON 2012 khusus sepak bola dan Bola voly Kampar menyumbang atlit terbanyak. Selain itu pada Porpov Riau beberapa waktu lalu kita juga meraih juara dua dan meraih jumlah medali terbanyak sepanjang masa.

Dimana di dua cabang unggulan seperti sepak bola dan bola voly indoor kampar pada Porprov terus meraih juara. Untuk itu dua cabang tersebut Kampar harus bisa. “tegas Wabup”.

Apabila pada Popda ini Kampar bisa juara, saya yakin pada Porwil di Aceh dan Popnas nantinya Kampar bisa mengirimkn atlet-atlet Kampar untuk mewakili Riau .

Dengan demikian sekali lagi, tanamkan semangat  dan mental juara agar bisa menjaga dan mengharumkan nama bailk Kampar, dengan demikian bendera Kampar akan terus berkibar diantara bendera Kabupaten/kota lainnya.

Sementara itu Ketua Kontingen Kampar M Saleh dalam laporannya menyampaikan, bahwa sebanyak 109 orang atlet dan opicial tersebut terdiri dari Atlet Putra sebanyak 61orang, Atlet Putri 27 orang serta Pelatih dan Opicial sebanyak 21 orang.

Adapun cabang olehraga yang diikuti kontingen Kampar pada Popda) XIV tahun 2018  antara lain cabang Bola Basket, Bola Voly,  Bulu Tangkis, Pencak Silat, Sepak Takraw, Sepak Bola serta cabang Tenis Meja. (R10/Diskominfo)

Listrik Indonesia

#Kampar

Index

Berita Lainnya

Index