Mahasiswa Unand Padang Ditemukan Tewas di Kamar Kos, Sempat Keluhkan Sakit Kepala

Mahasiswa Unand Padang Ditemukan Tewas di Kamar Kos, Sempat Keluhkan Sakit Kepala
Upaya evakuasi mayat korban oleh aparat kepolisian. Foto: covesia.com

PADANG (RIAUSKY.COM)-  Warga RT 1, RW 6, Limau Manis, Kecamatan Pauh, Kota Padang dikejutkan dengan penemuan mayat di kamar kos. 

Diketahui korban bernama Florianza Degemilang (21) mahasiswa semester V Fakultas Hukum Universitas Andalas.
 
Sepupu korban Reofaldo (21), mengatakan, korban terakhir berinteraksi dengannya sekitar lima belas hari yang lalu.

"Dia mengeluhkan sakit karena overdosis karena meminum obat dalam jumlah yang banyak," katanya dilansir dari  Klikpositif, Sabtu (7/3/2020) di lokasi kejadian.

Reofaldo menambahkan, obat yang dia minum tersebut bermerek *******. "Ia menelan obat tersebut cukup banyak dalam 2 hari," ujarnya.

Akibatnya, lanjut Reofaldo, ia harus dirawat di salah satu rumah sakit untuk menghilangkan overdosisnya tersebut.

Dari pantauan Klikpositif, warga sekitar maupun rekan korban mendatangi rumah kost tempat korban ditemukan.

Hingga berita ini diturunkan, belum ada keterangan resmi dari kepolisian dan polisi masih melakukan olah tempat kejadian perkara (TKP).

Sementara itu, ayah kandung korban Elizam (53) mengatakan, anaknya meninggal dalam keadaan wajar karena sakit. Sakitnya tersebut sakit kepala dan pernah di rawat di rumah sakit.

Elizam menambahkan, ia terakhir berkomunikasi dengan anak sulungnya tersebut pada Rabu (4/3/2020) lalu, dengan menggunakan video call WhatsApp. "Dalam video call tersebut ia terlihat baik-baik saja," katanya kepada Klikpositif, Ahad(8/3/2020).

"Memang sedang dalam perawatan, harus kontrol, karena tak ingin menyusahkan, dia bilang selalu bilang sehat dan baik-baik saja," ujarnya.

Sementara itu, Kapolsek Pauh Kompol Hamidi mengatakan, keluarga korban menolak untuk dilakukan autopsi.

"Dari keterangan keluarga dan teman-temannya, korban memiliki riwayat sakit," kata Hamidi.

Mayat Florianza  rencananya akan dibawa pihak keluarga ke rumah duka di Kota Bumi Tanggerang, Banten.

Dari pantauan Klikpositif, jenazah sudah dibawa ke Bandara Internasional Minangkabau (BIM) dengan menggunakan mobil ambulans Universitas Andalas, dan selanjutnya menggunakan pesawat.

Sebelumnya, dilakukan proses penyerahan dokumen dari pihak RS Bhayangkara Polda Sumbar ke Polsek Pauh, dilanjutkan ke pihak keluarga.(R05)

Listrik Indonesia

Berita Lainnya

Index