Wow, Sagu Meranti akan Terbang Bersama Garuda Indonesia

Wow, Sagu Meranti akan Terbang Bersama Garuda Indonesia
Mie Sagu, salah satu menu panganan khas Kepulauan Meranti.
SELATPANJANG (RIAUSKY.COM)- Meranti tidak hanya dikenal dengan perayaan Imleknya yang begitu unik dan meriah, namun di Kabupaten Meranti ini juga terkenal dengan kulinernya yang berbahan sagu, salah satu produk andalan Meranti yang berbahan sagu, yaitu Mie sagu. Hal ini membuat salah satu maskapai penerbangan, Garuda Indonesia tertarik untuk menjadikan mie sagu sebagai salah satu menu utama untuk konsumsi konsumen penerbangannya.  
 
General manager Garuda Indonesia, Dedi Setiadi, kepada wartawan Sabtu (13/2/2016) di Selatpanjang mengatakan bahwa ia memang baru pertama kalinya berkunjung ke Kabupaten Meranti, tepat pada perayaan Imlek. 
 
Kabupaten Meranti ini dikenal dengan Mie sagunya, bahkan Mie sagu Meranti juga sudah sangat dikenal di Riau, sebutnya.
 
''Untuk itu, kami juga sudah berbincang-bincang dengan Kapolres Meranti, Disparpora Provinsi Riau, juga pihak Grand Meranti Hotel, bahwa kami tertarik pada produk makanan berbahan sagu dari Meranti yaitu Mie sagu, dan kami berencana Mie sagu ini akan dimasukkan ke dalam salah satu daftar menu di penerbangan Garuda,''sebut dia.
 
''Tidak hanya itu saja, kita juga sudah berkoordinasi dengan Air food Catering pesawat dan kita akan hadirkan di Meranti untuk meneliti kembali makanan khusus dari Riau yang berbahan sagu pada minggu depan,'' imbuhnya.
 
Dedi menyebutkan, pihaknya masih memikirkan menu pastinya apa saja. ''Itu belum tahu, yang jelas kita akan bawa 1 atau 2 menu yang berbahan dasar sagu,'' bebernya.
 
Memang di daerah lain banyak penghasil sagu, namun sagu di Meranti ini lebih banyak macamnya, tidak hanya Mie sagu saja, tetapi bisa di buat sagu lemak, sagon, lempeng sagu,krupuk sagu, cendol sagu, brownis sagu, dan masih banyak lagi menu yang berbahan sagu, sebut Dedi. (R16)

Listrik Indonesia

Berita Lainnya

Index