Subuh Keliling Polres Rohul: Jangan Bawa Virus Covid 19 Ke Rumah, Sayangi Anak dan Kaluarga

Subuh Keliling Polres Rohul: Jangan Bawa Virus Covid 19 Ke Rumah, Sayangi Anak dan Kaluarga
Kapolres Rokan Hulu-Riau, saat memberikan motivasi kepada warga tentang pandemi covid 19 saat Subuh Keliling,Selasa (08/06).

PASIR PENGARAIAN,(RIAUSKY.COM)- Setelah selesai mengikuti Sholat Subuh berjemaah di Masjid Darussalam di Desa Boter Kecamatan Rambah Kabupaten Rokan Hulu-Riau, AKBP Taufiq Lukman Nurhidayat SIK,MH diberikan pengeras suara oleh Imam Masjid Darussalam.

Sambil para jemaah menggeser tempat duduknya agar berjarak, Taufiq LN mulai memberikan wejangan dan nasehat kepada kaum muslimin yang mengikuti ibadah subuh pada Selasa,(08/06).

Dihadapan para jemaah yang cukup ramai itu, AKBP Taufiq LN mengingatkan bahwa pandemi covid 19 itu, ada dan nyata. Hal itu perlu diantisipasi bersama, agar virus yang mematikan manusia itu tidak menyebar dan bisa dihentikan.

Oleh karena itu, lanjut pria lulusan Akpol ini, janganlah pulang ke rumah dalam keadaan membawa virus. ''Sayangi anak dan keluarga di rumah. Makanya, perlu antisipasi oleh semua lapisan masyarakat dengan cara memakai masker, jaga jarak dan selalulah cuci tangan,'' kata dia.

Kunjungan Kapolres Rokan Hulu AKBP Taufiq LN itu, juga tampak diikuti oleh Jajaran Pejabat Polres Rokan Hulu seperti, Waka Polres Kompol Adi P, Kabag OPS Kompol Jhon Firdaus, Kasat Bimas AKP Hermawan, Kasat Lantas AKP Bagus dan Paur Humas Ipda Refli serta Anggota Polres Rokan Hulu yang lainnya.

Taufiq LN pada kesempatan itu, juga mengingatkan warga Rokan Hulu untuk menghindari kerumunan yang tidak penting. Jika tidak ada keperluan, lebih baik di rmh saja.(R19)

Listrik Indonesia

Berita Lainnya

Index