Polsek Kuantan Mudik Bagi-bagi Takjil Ke Pengendara

Polsek Kuantan Mudik Bagi-bagi Takjil Ke Pengendara

TELUK KUANTAN (RIAUSKY.COM) -  Di Bulan Suci Ramadhan personel Polsek Kuantan Mudik Kesatuan Polres Kuantan Singingi (Kuansing) membagikan takjil kepada masyarakat yang melintas di depan Mapolsek Kuantan Mudik.

Hal ini dibenarkan Kapolres Kuansing Melalui Kapolsek Kuantan Mudik AKP. Ferry Fadilah, SH. Kepada awak media diteluk kuantan, Rabu (29/3)2023) sore.

Kapolres Kuansing AKBP Rendra Oktha Dinata SIK MSi melalui Kapolsek Kuantan Mudik AKP Ferry M Fadillah, S.H mengatakan persiapan takjil telah dilakukan sejak siang hari.

"Sejak siang hari kita sudah mempersiapkan takjil berbuka puasa untuk warga dan pengguna jalan di Kecamatan Kuantan Mudik," kata AKP Ferry

Lanjutnya, takjil disiapkan oleh anggota  bersama ibu Bhayangkari yang akan dibagikan pada sore hari. "Takjil yang dibagikan gratis untuk masyarakat, persis pukul 16.30 WIB sudah diberikan kepada masyarakat," jelasnya.

Kapolsek Kuantan Mudik AKP Ferry Menambahkan bahwa dalam kegiatan ini sangat antusias sekali dirinya bersama anggota  membagikan takjil gratis di sekitar Mako Polsek Kuantan Mudik.

"Alhamdulillah kegiatan berjalan lancar, aman dan kondusif, warga juga antusias menerima pemberian takjil dan mengucapkan terima kasih," tuturnya.

Pada kesempatan ini, Wawan warga Lubuk Jambi mengucapkan rasa terima kasihnya atas pemberian takjil gratis untuk berbuka puasa oleh Kapolsek Kuantan Mudik.

"Semoga bermanfaat bagi kami yang hendak berbuka puasa, dan kepada bapak Kapolsek semoga diberikan amal pahala sebesar - besarnya dan tak lupa saya ucapkan terima kasih," tuturnya. (R12)

Listrik Indonesia

Berita Lainnya

Index