206 Jemaah Haji Asal Pekanbaru Kloter 09 BTH Tiba di Bandara SSK II

206 Jemaah Haji Asal Pekanbaru Kloter 09 BTH Tiba di Bandara SSK II

PEKANBARU (RIAUSKY.COM)- Sebanyak 206 orang jemaah haji asal Kota Pekanbaru mendarat di Bandara Sultan Syarif Kasim II Pekanbaru, Selasa (2/7/2024).

Rombongan jemaah haji yang tiba ini berasal dari Kloter BTH 09.

Ketibaan mereka di kampung halaman disambut Kepala Kantor Kementerian Agama Kota Pekanbaru Syahrul Mauludi bersama Kasi Penyelenggara Haji dan Umroh Haryati.

Sebanyak 206 jamaah Pekanbaru ini mendarat menggunakan pesawat Lion Air,  yang selanjutnya langsung diberangkatkan ke Kantor Kemenag Kota Pekanbaru sebagai titik terakhir pemulangan jamaah haji. 

Syahrul Mauludi selaku Kepala Kantor mengucapkan selamat kembali ke tanah air jamaah haji kloter BTH 09.

“Saya mengucapkan selamat kembali ke tanah air untuk para jamaah haji, semua jamaah haji berada dalam kondisi sehat, meskipun ada beberapa jamaah haji yang lansia menggunakan kursi roda akibat kelelahan, tetapi semuanya sehat, saya juga berharap semoga jamaah haji dapat menjadi haji yang mabrur amin”ucap Syahrul Mauludi. 

Sementara itu, salah seorang jamaah haji yang tergabung dalam kloter BTH 09 Izul Bahri, menyampaikan ucapan terimakasih kepada Kementerian Agama RI dan Kemenag Kota Pekanbaru yang telah memberikan pelayanan yang sangat maksimal. 

“Saya sangat berterimakasih kepada Kemenag RI dan Kakankemenag Kota Pekanbaru, kami diberikan layanan yang sangat maksimal, baik mulai dari pemberangkatan ditanah air maupun saat menjalankan ibadah di Arab Saudi, dan hingga pada saat ini kami alhamdulillah sampai dengan selamat di tanah air”. ucap jamaah haji. 

Suasana haru dan bahagia begitu terasa sesaat jamaah haji Kota Pekanbaru tiba di Kantor Kemenag. Banyak keluarga dan saudara menunggu kedatanganan para jamaah haji kloter BTH 09 tersebut.(R06)

Listrik Indonesia

Berita Lainnya

Index