Begini Suasana Menjelang Debat Publik Pilkada Pekanbaru di Hotel Pangeran

Begini Suasana Menjelang Debat Publik Pilkada Pekanbaru di Hotel Pangeran
suasana di luar arena debat publik

 

PEKANBARU (RIAUSKY.COM)- Suasana di Hotel Pangeran Pekanbaru menjelang pelaksanaan Debat publik Pilkada Pekanbaru, Sabtu, 4 Februari 2017 dipenuhi tim pendukung dan warga yang antusias ingin menyaksikan pelaksanaan gelaran penyamapain visi dan misi itu.
 
Ribuan orang terlihat sudah memenuhi ruangan tempat pelaksanaan debat publik, sementara di luar arena, ratusan orang lainnya yang terdiri dari barisan dan tim koalisi pendukung pasangan calon terlihat masih antre untuk bisa mendapatkan kesempatan masuk ke dalam Ballroom hotel Pangeran di lantai 1.
 
Tak hanya antre, mereka juga tak lepas mengumandangkan yel-yel dukungan untuk pasangan masing-masing. Terutama untuk pasangan nomor urut 3, Firdaus-Ayat yang umumnya menggunakan seragam biru dongker khasnya serta pasangan nomor 4, Ramli Walid Irvan Herman dan pasangan Nomor urut 5, Dastrayani Bibra-Said Usman Abdullah.
 
''Firdaus-Ayat...lanjutkan...Firdaus Ayat...lanjutkan...'' ungkap para pendukung saling sahut menyahut.
 
Dari pantauan, di luar arena, massa pendukung terbanyak memang masih berasal dari sangan calon nomor urut 3, Firdaus-Ayat. Ratusan orang terlihat masih berdiri mengawal jalannya acara yang akan membedah visi misi calon yang mereka usung. 
 
''Nomor 3, lanjutkan, Nomor 3, menangkan...'' ungkap mereka berkali-kali.
 
KPU Pekanbaru selaku penyelengara acara sendiri menyiapkan tak kurang 45 kursi untuk masing-masing pasangan calon di dalam arena debat publik hari ini. 

Listrik Indonesia

#Pemilihan wali Kota Pekanbaru 2017

Index

Berita Lainnya

Index