Komisi I DPRD Inhil Minta Segera Dibuat Media Centre

Komisi I DPRD Inhil Minta Segera Dibuat Media Centre
DPRD menggelar RDP dengan Diskominfosantik

TEMBILAHAN (RIAUSKY.COM) - Komisi I Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) menggelar Rapat Dengar Pendapat (RDP) Dinas Komunikasi, Informasi dan Persandian (Diskominfosantik) dan Bagian Humas dan Protokoler Setda Kabupaten Indragiri Hilir, Senin, 13 Maret 2017.

Dalam kesempatan itu,  Komisi I meminta Diskominfosantik untuk membentuk Media Center bagi memudahkan masyarakat dan awak media memperoleh informasi.

"Intinya kami minta kepada Pejabat Pengelola Informasi dan Dokumentasi (PPID) dan media center ini agar segera diterbitkan SK nya, agar ini bisa menjadi corong informasi bagi pemerintah dan masyarakat luas," ungkap Ketua Komisi I DPRD Indragiri Hilir HM Yusuf Said.

Menanggapi hal tersebut kepala Diskominfosantik Inhil M Thaher, mengatakan bahwa untuk PPID pada tahun 2017 ini sudah di program kan.

"Dari kementerian kominfo juga tidak ada yang mempertentangkan ini. Intinya kami sudah siap melaksanakan sesuai permendagri, dan mudah- mudahan jika APBD kita sudah bisa digunakan kita akan segera laksanakan," ungkapnya.

Sementara itu untuk pembentukan media center, Thaher menyebutkan bahwa pihak sudah mempersiapkan semua.

"Dengan segala keterbatasan yang ada, ini semua akan segera kami persiapkan," imbuhnya. (R17)

Listrik Indonesia

Berita Lainnya

Index