Pemko Pekanbaru Sudah Kumpulkan 20 Hewan Kurban

Pemko Pekanbaru Sudah Kumpulkan 20 Hewan Kurban
Ilustrasi

PEKANBARU (RIAUSKY.COM) - Menjelang peringatan hari raya Idul Adha, Pemerintah Kota (Pemko) Pekanbaru  berhasil mengumpulkan 20 hewan kurban. Nantinya, hewan kurban berjenis sapi ini akan dibagikan ke masyarakat dan tenaga harian lepas di lingkungan Pemko Pekanbaru.

Kepala Bagian Kesra Setdako Pekanbaru,  H Idrus, menyebutkan jika ke 20 sapi kurban yang terkumpul ini masih bisa bertambah dari Organisasi Perangkat Daerah (OPD) di Pemko Pekanbaru.

"Jumlah hewan kurban masih bisa bertambah. Apalagi masih ada beberapa hari lagi jelang Idul Adha.  Semoga sapi kurbannya akan bertambah lagi, " ujar Idrus, Sabtu (18/8/2018).

Idrus menambahkan, sumbangan hewan kurban paling banyak disumbangkan Dinas Pendidikan (Disdik) Kota Pekanbaru dan masing-masing OPD.

"Jadi sumbangan hewan kurban ini masing-masing OPD. Alhamdullilah, ini bentuk kepedulian dari para ASN Kota Pekanbaru," sebut Idrus.

Terakhir, Idrus menerangkan jika dibandingkan dengan tahun lalu, hewan kurban yang sudah terkumpul jumlahnya meningkat. "

Tahun lalu, jumlah sapi kurban yang terkumpul 10, sekarang sudah 20. Sumbangan ini patut kita syukuri.  Semoga ibadah kurban yang dilakukan para ASN ini mendapatkan berkah dari Allah SWT," harap Idrus. (R05/Kominfo)

Listrik Indonesia

Berita Lainnya

Index