PENGAMAT: Kebijakan Ekonomi Jokowi Tak Konsisten, Pemilih Kelas Menengah Atas Banyak Alihkan Dukungan ke Prabowo

PENGAMAT: Kebijakan Ekonomi Jokowi Tak Konsisten, Pemilih Kelas Menengah Atas Banyak Alihkan Dukungan ke Prabowo
Jokowi-Prabowo

RIAUSKY.COM - Elektabilitas capres kubu 02 Prabowo-Sandi masih di bawah pasangan Jokowi - Ma'ruf. Meskipun dalam survei Litbang Kompas disebutkan bahwa petahana mengalami tren penurunan tingkat keterpilihan. Kondisi itu dipengaruhi oleh beberapa faktor.

Menurut Dosen Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Indonesia (UI) Fithra Faisal Hastiadi, kecenderungan penurunan elektabilitas tersebut disebabkan karena inkonsistensi kebijakan ekonomi Jokowi. Persepsi ini terjadi di level kalangan pemilih menengah ke atas.

Dituturkan Faisal, kalangan menengah ke atas itu adalah objek pajak. Mereka cukup paham soal APBN dan subsidi begitu juga tax amnesty. 

"Kelas ini ingin pajaknya bisa bermanfaat dan mereka juga selalu menginginkan stabilitas dan kepastian hukum agar iklim ekonomi berjalan baik," jelas Fithra di Jakarta, Rabu (20/3/2019).

Karena itu, ketika pemerintah menunjukan gelagat tidak konsisten terutama dalam hal kebijakan ekonomi, maka kelas menengah atas cenderung untuk tidak memilih atau bahkan beralih dukungan. 

"Jadi trennya kelas menengah atas banyak alihkan dukungan. Belum lagi kalau kita melihat dari fakta obligasi pemerintah, masih dalam 2014-2018 datanya 10 persen jadi kenaikan rata rata 15 persen per tahun itu mengakibatkan swasta kekurangan pembiayaan," urainya. (R02)

Listrik Indonesia

Berita Lainnya

Index