Bahas PI 10% Blok Rokan, Gubri akan Gelar Pertemuan dengan 7 Kepala Daerah 

Bahas PI 10% Blok Rokan, Gubri akan Gelar Pertemuan dengan 7 Kepala Daerah 
Antara

PEKANBARU (RIAUSKY.COM) - Kepala Dinas Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM) Provinsi Riau, Indra Agus Lukman mengatakan dalam waktu dekat Gubernur Riau Syamsuar akan menggelar pertemuan dengan 7 kepala daerah di Riau.

Pertemuan ini, kata Indra Agus, untuk menentukan sebaran reservoar. “Dalam waktu dekat akan ada pertemuan yang lebih serius dengan Pak Gubernur untuk membahas ini karena masih ada beberapa tahapan yang harus dilakukan sebelum kita benar-benar menerima PI 10%,” uangkapnya, Minggu (05/07/2020).

Dia menambahkan, dalam ketentuanya ada jalur yang jelas. Setelah menunjuk BUMD perlu ditetapkan lembaga independen untuk menunjuk sebaran reserpoar.

Lembaga ini untuk menentukan sebaran wilayah produksi. Untuk Blok Rokan ada 7 wilayah kerja, yakni Siak, Bengkalis, Rohul, Rohil, dan Kampar, termasuk Pekanbaru dan Dumai sebagai daerah penunjang.

Diketahui ada 3 BUMD yang menjadi kandidat. Diantaranya PT Bumi Siak Pusako (BSP), PT Riau Petroleum dan PT PIR.

“Ketiga BUMD ini yang dianggap siap sebagai pihak penerima PI 10%. Karena berdasarkan ketentuan dari pemerintah pusat bahwa yang berhak penerima PI 10% BUMD,” katanya. (R06/MCRiau)

Listrik Indonesia

Berita Lainnya

Index