Bupati Kuansing Suhardima Mengapresiasi Masyarakat Desa Pulau Bayur

Bupati Kuansing Suhardima Mengapresiasi Masyarakat Desa Pulau Bayur

KUANSING (RIAUSKY.COM) - Bupati Kuantan Singingi (Kuansing) Dr. H. Suhardiman Amby, MM mengapresiasi Masyarakat Desa Pulau Bayur karena kekompakannya dalam membangun jalur baru yang menjadi simbol kebanggaan Desa Pulau Bayur.

Hal itu disampaikan Bupati Kuansing Suhardiman Amby pada saat menghadiri Pelayuran Jalur Baru Tuah Carano Linsano Patah Desa Pulau Bayur Kecamatan Cerenti, Senin (1/7/) malam.

"Saya apresiasi semangat gotong royong dari masyarakat Desa Pulau Bayur ini. Saya juga berharap agar jalur baru Tuah Carano Linsano Patah ini dapat ikut berpartisipasi nantinya di Pacu Jalur Kecamatan Cerenti," Ungkap Bupati.

Pada kesempatan yang sama, Penjabat Kepala Desa (Pj Kades) Pulau Bayur Dislagana Farce menyampaikan besaran kekurangan biaya dalam pembuatan jalur Tuah Carano Linsano Patah, yaitu sebanyak 84,5 juta rupiah.

Akhirnya, penggalangan dana pembuatan jalur Tuah Carano yang dipimpin langsung oleh Bupati Kuansing berhasil mengumpulkan dana lebih kurang sebanyak 100 juta rupiah.

Turut hadir beberapa tokoh masyarakat dan undangan diantara beberapa Kepala OPD Kuansing, Camat Cerenti beserta Forkopimcam, LAN Se- Kecamatan Cerenti, Kepala Desa, Kepala Sekolah dan Masyarakat Desa Pulau Bayur yang berkesempatan hadir.

Listrik Indonesia

Berita Lainnya

Index