Bangunan RPS SMK Negeri 1 Rambah-Rohul Dijadikan Bertingkat

Bangunan RPS SMK Negeri 1 Rambah-Rohul Dijadikan Bertingkat
Idris Lika,M.Si, Kepsek SMK Negeri 1 Rambah-Rohul.

PASIR PENGARAIAN (RIAUSKY.COM) - Kepala SMK Negeri 1 Rambah Idris Lika M.Si mengambil kebijakan dengan menambah bangunan Ruang Praktek Siswa (RPS). 

Bangunan yang ditambah itu dari lebar 9 meter menjadi 12 meter. Panjang bangunan dari 24 meter menjadi 30 meter. Sementara 6 meter dari bangunan RPS itu dijadikan dua lantai atau bertingkat.

Dijelaskan Idris Lika, Kamis (15/11) yang baru tiga bulan terakhir ini menjabat Kepala SMK Negeri 1 Rambah Kabupaten Rokan Hulu, perubahan panjang dan lebar bangunan itu sudah dikoordinasikan dengan Pemerintah Pusat melalui Dinas Pendidikan Riau.

"Berbuat lebih baik untuk sekolah ini apa salah..ini demi kemajuan pendidikan di SMK Negeri 1 Rambah-Rohul. Yang terpenting bangunan tidak fiktif dan dilaksanakan dengan benar sesuai ketentuan kerja yang telah dibuat oleh Pemerintah. Bangunan itu berlebih dari alokasi anggaran Pemerintah." Papar Idris Lika menjelaskan.

Bangunan RPS bagi siswa SMK Negeri 1 Rambah-Rokan Hulu mendapat alokasi kegiatan dari APBN 2018.

Menurut Idris yang juga mantan Kepsek SMK Negeri 4 Rambah ini, penambahan panjang dan lebar bangunan RPS itu, diambil dari sisa anggaran sekolah tahun 2017. 

Untuk menyelesaikan bangunan RPS yang panjangnya 30x12 meter dengan ketinggian bangunan mencapai 8 meter akan menelan anggaran mencapai Rp 450 juta. 

Saat ini, kegiatan pembangunan Ruang Praktek Siswa tersebut dalam tahap pengerjaan kerangka bangunan. Idris Lika mengaku, menjelang akhir 2018 bangunan tempat praktek bagi siswa SMK Negeri 1 Rambah ini akan berhasil diselesaikan. (R19)

Listrik Indonesia

Berita Lainnya

Index