Pak Bupati Kecelakaan, Kelingking dan Tulang Pinggul Terluka, Mobilnya Hancur

Pak Bupati Kecelakaan, Kelingking dan Tulang Pinggul Terluka, Mobilnya Hancur
Kondisi mobil yang ditumpangi Bupati Demak, Muh Natsir usai kecelakaan di jalur tol Batang, Minggu (3/3/2019) dini hari. (Foto: Istimewa/Adam Iyasa)

RIAUSKY.COM - Usai mengalami kecelakaan, Bupati Demak Muhammad Natsir menjalani perawatan intensif di ruang VVIP Kenanga Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Kalisari Kabupaten Batang, Jawa Tengah. Bupati Demak Muhammad Natsir mengalami luka di kelingking dan tulang pinggul.

Rencananya, Minggu (3/3/2019) sore ini, Bupati Demak Muhammad Natsir akan dirujuk ke Rumah Sakit Umum Pusat dr. Kariadi Semarang. Ketua Tim Dokter Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Kabupaten Demak, Singgih Setyono, di Batang, Minggu, mengatakan bahwa Bupati Demak mengalami kecelakaan di Tol KM 349 Kandeman, Kabupaten Batang.

Sementara itu, Sinung Setyono yang juga menjabat Sekretaris Daerah Kabupaten Demak ini mengatakan bahwa kecelakaan yang menimpa Bupati Demak ini tidak akan mengganggu pelayanan publik di Pemerintahan Kabupaten Demak.

Direktur Rumah Sakit Umum Daerah Kalisari Kabupaten Batang, Bekti mengatakan bahwa Bupati Demak Muhammad Natsir dibawa ke Semarang untuk dirujuk di RSUP dr. Kariadi Semarang sekitar pukul 15.30 WIB.

"Beliau mengalami luka pada kelingking dan tulang pinggul sehingga perlu perawatan yang harus dibawa ke RSUP dr. Kariadi. Selain itu, lebih dekat dengan keluarga," katanya seperti dilansir Antara.

Salah satu ajudan Bupati Demak yang mengalami luka-luka, kata Bekti, dirujuk ke RSUD Demak agar lebih dekat dengan keluarganya.

Kepala Satuan Lalu Lintas Polres Batang AKP Ferdy Kastalani mengatakan bahwa polisi telah mengamankan truk tronton yang ditabrak oleh pengemudi mobil Innova yang ditumpangi Bupati Demak dan ajudannya.

"Kami bekerja sama dengan Polres Kendal mengamankan truk tronton yang sempat kabur itu di wilayah Weleri," katanya. (R01)

Listrik Indonesia

#lakalantas

Index

Berita Lainnya

Index