Perwakilan Pemda Rohil Tidak Hadir Dalam Rapat Terbuka KPU Penetapan Pasangan Aman

Perwakilan Pemda Rohil Tidak Hadir Dalam Rapat Terbuka KPU Penetapan Pasangan Aman

ROKAN HILIR (RIAUSKY.COM) - Diduga belum bisa menerima kekalahan dalam pilkada Rohil 2020 yang lalu. Tidak ada satu pun perwakilan dari pasangan nomor urut 2 H Suyatno - Drs Jamilludin, hadir dalam rapat terbuka pleno komisi pemilihan umum (KPU) Rohil yang menetapkan pasangan Afrizal Sintong - H Sulaiman Sebagai Bupati dan Wakil Bupati pada pilkada serentak tahun 2020.

Yang aneh nya lagi, dari pantauan awak media dalam penetapan pasangan pasangan AMAN tersebut, dilaksanakan dalam rapat pleno terbuka pasangan terpilih, Jumat (19/2/20) di ruang media center KPU Rohil di Bagansiapiapi, tidak ada satu pun perwakilan dari Pemda untuk hadir.

Ya, kami dari KPU sudah mengudang baik pasangan nomor urut satu, dua dan tiga dalam rapat pleno terbuka penetapan pasangan Afrizal Sintong - H Sulaiman sebagai Bupati dan Wakil Bupati Rohil. Selain mengudang pasangan nomor urut satu, dua dan tiga. Kami juga mengundang Pemda Rohil untuk hadir didalam rapat terbuka penetapan pasangan AMAN.

Ketidak hadiran perwakilan Pemda Rohil kami tidak mengetahui alasannya, ujar Supriyanto selaku ketua KPU saat dikonfirmasi awak media setelah rapat pleno diadakan. (R15)

Listrik Indonesia

Berita Lainnya

Index