Jumpa Cagubri Syamsuar, Ini Permintaan Pedagang Pasar Bagan Hulu dan Datuk Rubiah-Rohil

Jumpa Cagubri Syamsuar, Ini Permintaan Pedagang Pasar Bagan Hulu dan Datuk Rubiah-Rohil

BAGANSIAPIAPI (RIAUSKY.COM) - Calon Guberbur Riau, Drs H Syamsuar, MSi bersama Ketua Koalisi Riau Bersatu Rohil, Amansyah serta rombongan lainnya meninjau dua pasar di Bagan Siapi-api, Kabupaten Rohil yakni pasar Bagan Hulu dan pasar Datuk Rubiah, Selasa (26/2/2018).

Ternyata di pasar Bagan Hulu, Cagub Riau nomor urut 1 ini sangat populer. Para pedagang, tukang becak dan pengunjung pasar lainnya mengenal sosok kelahiran Jumrah ini dengan baik. Berjarak 3 meter saja, pedagang sudah bilang “Itu Pak Syamsuar kan, orang asli sini.”

Setelah beberapa meter berjalan kaki di pasar, Aladin pengelola pasar itu sejak 8 tahun silam menghampiri Syamsuar dan menyampaikan unek-unek pedagang yang sudah berkali-kali disampaikan kepada Anggota DPRD Rohil.

“Tempat kami berjualan ini tidak layak pak. Kalau hujan basahlah semua dagangan. Sudah beberapa kali kami usulkan untuk dibuat kios beratapkan seng, agar terlihat teratur dan bersih. Tapi hanya janji- janji saja yang kami dapat,” kata Aladin kepada Calon Gubernur Riau, Syamsuar.

Sebanyak 60 pedagang di pasar Bagan Hulu ini punya harapan, Pak Syamsuar bisa menggantikan Anas Makmun sebagai Gubernur Riau. Sosok Anas Makmun yang sangat pro kepada rakyat menengah ke bawah tak akan terlupakan oleh mereka

Aladin terus membawa Syamsuar berkeliling pasar, para pedagang yang mengetahui Syamsuar langsung datang mendekatinya dan rata-rata menyampaikan keluhan mereka sejak beberapa tahun terakhir ini.

“Semoga menang ya pak. Nomor satu nantikan pak? Jangan lupo dengan kami ya pak. Kami siap coblos nomor 1 untuk Gubernur Riau orang asli Rohil,” ujar pedagang lainnya usai bersalaman dengan Syamsuar. (R11/Rk)

Listrik Indonesia

#PILGUBRI 2018

Index

Berita Lainnya

Index