Wabup Jamiludin Kukuhkan Dewan dan Majelis Hakim MTQ Rohil

Wabup Jamiludin Kukuhkan Dewan dan Majelis Hakim MTQ Rohil

BAGANSIAPIAPI (RIAUSKY.COM) - Pemerintah Kabupaten Rokan Hilir mengelar malam Ta'aruf sekaligus mengukuhkan dewan hakim dan majelis hakim Musabaqah Tilawatil Qur'an (MTQ) Ke XV tingkat Kabupaten Rohil, Sabtu (25/8/2018), Bagansiapiapi. 

Pengukuhan dewan dan majelis hakim langsung dilakukan Wakil Bupati Rohil Jamiludin dihadiri asisten pemerintahan Pemprov Riau Ahmad Syahrofi, Sekda Rohil Surya Arfan, Kasi Intel Kajari Rohil Farkhan Junaedi, Forkopimda serta para Kafilah. 

MTQ ke XV tingkat Kabupaten Rohil kali ini bertemakan "Dengan MTQ ke XV tingkat Kabupaten Rohil tahun 2018 kita bangun insan yang beriman, bertakwa dan berbudi luhur".

Dalam putusan yang di tetapkan Bupati Rohil H Suyatno, Dewan hakim di ketua H Fery Farya dan sebagai wakil ketua Agustiar serta Syafrudin. 

Gubernur Riau yang di wakili asisten pemerintahan sekaligus ketua LPTQ Provinsin Riau Ahmad Syahrofi dalam sambutannya menyampaikan ucapan selamat kepada dewan hakim dan majelis hakim serta seluruh perangkat yang baru saja di kukuhkan. 

Syahrofi menyebutkan, bagi dewan serta majelis hakim tentu integritas di pertaruhkan dalam melakukan tugasnya. Ia menegaskan hilangkan rasa suka tak suka berada pada posisi hakim dan dewan hakim yang memutuskan siapa yang berhak.

"Siapapun nantinya yang terpilih mewakili kabupaten ke tingkat provinsi itulah yang terbaik," katanya. 

Terkait persoalan transfer qori dan qoriah yang terjadi selama ini, sudah dilakukan perobahan yamg signifikan. Sejak tahun 2017 lanjutnya, sudah mulai diterapkan bahwa tidak di izinkan bagi daerah untuk merekrut qori dan qoriah dari luar daerah. 

"Anak-anak kampung kita lebih mampu dari pada anak kota, semua tergantung kemauan kita dalam menbinanya, "sebutnya. 

Sementara itu, Wakil Bupati Jamiludin dalam sambutannya menjelaskan, dewan hakim dan majelis hakim yang baru dilantik dan di kukuhkan memiliki peran yang cukup strategis.

Selain itu, juga mengemban tanggungjawab moral yang sangat besar, karena dalam memberikan penilaian, tidak hanya menentukan siapa yang akan menjadi pemenang pada pelaksanaan MTQ Ke-XV Tahun 2018.

"Akan tetapi harus pula mampu menentukan siapa yang terbaik yang akan menjadi Duta Kabupaten Rokan Hilir pada perhelatan MTQ Tingkat Provinsi Riau nantinya," kata wabup.

Ia berharap, citra positif para dewan hakim yang telah terbangun selama ini perlu dipertahankan, sehingga setiap tahapan dan proses yang telah dibangun secara profesionalisme, akan memberikan hasil yang positif dan dapat membanggakan buat semua. (R15)

Listrik Indonesia

#Rokan Hilir Bagansiapiapi

Index

Berita Lainnya

Index