TOLONGGG...Kabel Putus Rakit pun Hanyut, Penumpang Rakit Penyeberangan Pulau Rambai Teriak Histeris

TOLONGGG...Kabel Putus Rakit pun Hanyut, Penumpang Rakit Penyeberangan Pulau Rambai Teriak Histeris
Rakit yang hanyut kemudian diselamatkan warga

KAMPA (RIAUSKY.COM) - Masyarakat Desa Pulau Rambai, Kecamatan Kampa, Jum'at (15/9/2017) pagi dihebohkan oleh hanyutnya rakit penyeberangan di desa ini. 

Beruntung kejadian ini tidak menimbulkan korban jiwa, puluhan penumpang dan kendaraan roda dua juga selamat.

Menanggapi hal ini, Sekretaris Desa Pulau Rambai Zulkifli menyebutkan, tali rakit ini putus sekira pukul 07.00 WIB. 

"Kabelnya putus. Kabel yang menghubungkan sampan ke kabel besar," ujar Zulkifli yang juga akrab disapa Buyuong ini seperti dimuat suarakampar.com.

Rakit sempat hanyut sampai ke Desa Pulau Balai Birandang, Kecamatan Kampa. Lalu masyarakat menariknya kembali ke Pulau Rambai menggunakan sampan bermesin. 

"Saat ini orang sudah bekerja memperbaiki, kemungkinan siap hari ini," ucap Zulkifli ketika dihubungi pukul 10.50 WIB.

Ketika ditanya penyebab putusnya tali rakit ini, Zulkifli menyebutkan karena usianya sudah tua dan jumlah penumpang dan kendaraan cukup banyak. 

"Maklumlah muatannya banyak, talinya sudah lapuk pula dan kondisi air sedang naik pula," bebernya.

Menurutnya, jumlah penumpang sekira 60 orang. "Honda (sepeda motor red) ada dua puluh tujuh tadi," ulasnya.

Ia mengungkapkan, rakit penyeberangan ini memang menjadi andalan alat transportasi masyarakat Desa Pulau Rambai. Setiap hari ratusan masyarakat dan anak sekolah menyeberangi Sungai Kampar menggunakan rakit ini. "Banyak yang sekolah di SMA Kampa, MTs di Toghik, SMP, MAN Kampa," bebernya.

Ia berharap pemerintah daerah segera merampungkan pembangunan jembatan di desa ini. "Tapak jembatan yang sebelah sudah siap tahun kemarin, mudah-mudahan tahun ini lanjut dan segera selesai. Payah masyarakat, anak sekolah mau ke seberang pak," ucapnya. (R10)

Listrik Indonesia

#Kampar

Index

Berita Lainnya

Index